Naim, Muhammad Nurfauzi (2024) Smart Key Reader dengan Multi-Factor Authentication = Smart Key Reader with Multi-Factor Authentication. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.
D041171325_skripsi_08-09-2022 cover1.jpg
Download (163kB) | Preview
D041171325_skripsi_08-09-2022 bab 1-2.pdf
Download (1MB)
D041171325_skripsi_08-09-2022 dapus.pdf
Download (2MB)
D041171325_skripsi_08-09-2022.pdf
Restricted to Repository staff only until 1 January 2025.
Download (2MB)
Abstract (Abstrak)
Meningkatnya kejahatan dengan berbagai jenis motifnya membuat beberapa metode dikembangkan untuk meningkatkan keamanan suatu tempat. Salah satu metode yang memanfaatkan teknologi komputer adalah teknologi biometrik dengan menerapkan sistem autentikasi dengan banyak faktor yang menyediakan keamanan dengan level tinggi. Oleh karena itu, tujuan penelitian ini untuk mengimplementasikan sistem Smart Key Reader dengan Multi-Factor Authentication pada akses pintu ruangan yang menggabungkan teknologi biometrik, smartcard, dan Web Browser. Sistem Smart Key Reader dapat beroperasi pada dua mode yaitu menggunakan smartcard, Fingerprint Sensor, dan Face Recognition atau Web Browser, Fingerprint Sensor, dan Face Recognition. Smartcard dapat terbaca pada jarak maksimum 33mm tanpa penghalang, dan maksimum 12mm dengan penghalang kardus. Smartcard dapat bekerja tanpa adanya delay. Fingerprint sensor dapat membaca semua sidik jari user yang terdaftar dengan baik dan tidak terjadi error. Data hasil pengukuran delay fingerprint sensor bervariasi mulai dari 235ms hingga 375ms. Kondisi mata terbuka atau mata tertutup tidak mempengaruhi kinerja dari face recognition. Delay dari face recognition beragam mulai dari 2.19 detik sampai 4.40 detik. Bertambahnya referensi wajah dari 1 sampai 10 menghasilkan nilai distance yang mengecil dari 0.454 satuan panjang sampai 0.321 satuan panjang. Nilai delay biometric reader saat menggunakan web server bervariasi mulai dari 3.59 detik hingga 8.11 detik. Sedangkan saat menggunakan local server nilai delay mulai dari 2.50 detik hingga 3.33 detik. Besar kekuatan sinyal WiFi yang diterima reader saat diuji tanpa halangan (Line of Sight) dengan jarak 0 m - 60 m yaitu antara -45 dBm sampai dengan -87 dBm.
Kata kunci : Smart key reader, multi-factor authentication, smartcard, fingerprint sensor, face recognition
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Smart key reader, multi-factor authentication, smartcard, fingerprint sensor, face recognition |
Subjects: | T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering |
Divisions (Program Studi): | Fakultas Teknik > Teknik Elektro |
Depositing User: | Nasyir Nompo |
Date Deposited: | 25 Jun 2024 02:29 |
Last Modified: | 25 Jun 2024 02:29 |
URI: | http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/34279 |