Strategi Komunikasi Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan dalam Menjaga Citra Wali Kota pada Sekretariat Daerah Kota Baubau = Communication Strategy for the Protocol and Leadership Communication Section in Maintaining the Mayor's Image at the Regional Secretariat of Baubau City


Arnita, Wa Ode Indah (2023) Strategi Komunikasi Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan dalam Menjaga Citra Wali Kota pada Sekretariat Daerah Kota Baubau = Communication Strategy for the Protocol and Leadership Communication Section in Maintaining the Mayor's Image at the Regional Secretariat of Baubau City. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Cover]
Preview
Image (Cover)
E021191088_skripsi_03-05-2023 cover1.jpg

Download (229kB) | Preview
[thumbnail of Bab 1-3] Text (Bab 1-3)
E021191088_skripsi_03-05-2023 bab 1-3.pdf

Download (912kB)
[thumbnail of Dapus] Text (Dapus)
E021191088_skripsi_03-05-2023 dp.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
E021191088_skripsi_03-05-2023.pdf
Restricted to Repository staff only until 6 September 2025.

Download (2MB)

Abstract (Abstrak)

WA ODE INDAH ARNITA. Strategi Komunikasi Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan dalam Menjaga Citra Wali Kota pada Sekretariat Daerah Kota Baubau (Dibimbing oleh Muh. Akbar dan Sudirman Karnay).
Tujuan Penelitian ini adalah: (1) untuk mengetahui strategi komunikasi yang dilakukan oleh Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan dalam menjaga citra Wali Kota pada Sekretariat Daerah Kota Baubau; (2) untuk mengetahui faktor penghambat yang dihadapi Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan dalam menjaga citra Wali Kota pada Sekretariat Daerah Kota Baubau.
Tipe penelitian ini menggunakan tipe kualitatif deskriptif. Penelitian dilakukan di Sekretariat Daerah Kota Baubau. Data primer dikumpulkan dengan melakukan observasi dan wawancara mendalam kepada informan melalui teknik purposive sampling. Data sekunder diperoleh dari studi pustaka seperti buku, jurnal, skripsi, dan artikel di internet yang berkaitan dengan penelitian ini.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa strategi komunikasi yang dilakukan Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan Sekretariat Daerah Kota Baubau terdiri atas tiga sub bagian dalam menjaga citra Wali Kota Baubau. Strategi komunikasi yang dilakukan oleh Sub bagian Protokol yaitu menciptakan opini publik yang positif dengan mengontrol seluruh kegiatan pimpinan. Lalu, Sub bagian Komunikasi Pimpinan berfokus menjalin hubungan dengan instansi terkait dan media (pers) melalui pertemuan secara langsung dan publikasi informasi melalui grup WhatsApp. Sub bagian Dokumentasi Pimpinan melakukan peliputan dan dokumentasi yang disajikan dalam bentuk konten menarik sebagai personal branding Wali Kota Baubau melalui media sosial dan website Pemerintah Kota Baubau. Penelitian ini juga menemukan bahwa ada beberapa faktor yang menghambat pelaksanaan strategi komunikasi dalam menjaga citra Wali Kota Baubau antara lain kesalahan alur koordinasi, etika dalam berkomunikasi, miskomunikasi, dan kurangnya sumber daya manusia (SDM) yang kompeten.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Strategi komunikasi, Bagian protokol dan komunikasi pimpinan, Citra
Subjects: H Social Sciences > HE Transportation and Communications
Divisions (Program Studi): Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Komunikasi
Depositing User: S.Sos Rasman -
Date Deposited: 16 Oct 2023 07:50
Last Modified: 16 Oct 2023 07:50
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/28083

Actions (login required)

View Item
View Item