EFEKTIVITAS PENGGUNAAN MODUL PEMBELAJARAN TERHADAP PENGETAHUAN DAN SIKAP REMAJA TENTANG DISMENORHEA DI SMPN 4 PONGTIKU MAKASSAR


Hamang, Sitti Hadriyanti (2020) EFEKTIVITAS PENGGUNAAN MODUL PEMBELAJARAN TERHADAP PENGETAHUAN DAN SIKAP REMAJA TENTANG DISMENORHEA DI SMPN 4 PONGTIKU MAKASSAR. Thesis thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Cover]
Preview
Image (Cover)
P102172018_tesis_23-10-2020(FILEminimizer)_Hal_Judul1.jpg

Download (292kB) | Preview
[thumbnail of Bab 1 dan 2] Text (Bab 1 dan 2)
P102172018_tesis_23-10-2020(FILEminimizer)_1-2.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of Daftar Pustaka] Text (Daftar Pustaka)
P102172018_tesis_23-10-2020(FILEminimizer)_Daftar Pustaka dan Lamp..pdf

Download (1MB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
P102172018_tesis_23-10-2020(FILEminimizer).pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract (Abstrak)

Menstruasi adalah perdarahan yang terjadi secara fisiologis periodik berkala akibat meluruhnya lapisan endometrium pada dinding uterus. Salahsatu gangguan menstruasi adalah dismenorhea yaitu sensasi nyeri kram pada bagian abdomen bawah. Pengetahuan berpengaruh terhadap perilaku seseorang dalam proses perubahan perilaku kesehatan. Penelitian ini dilaksanakan di SMPN 4 Pongtiku Makassar, yang bertujuan untuk mengetahui efektivitas penggunaan modul pembelajaran terhadap pengetahuan dan sikap tentang dismenorhea pada remaja. Jenis penelitian ini adalah quasi eksperimental design dengan jumlah sampel 65 siswi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat perbedaan pengetahuan remaja putri sebelum perlakuan (pre-test) dengan presentase 35,4 % , setelah perlakuan (post-test) presentase 75,4 %, hasil uji Wilcoxon diperoleh ρ value 0,000 dan terdapat perbedaan sikap remaja putri sebelum perlakuan (pre- test) dengan presentase 75,38%, setelah perlakuan (post-test) 92,31%, hasil uji Wilcoxon diperoleh ρ value 0,001 pada subjek yang diberikan pendidikan kesehatan melalui modul pembelajaran terkait dismenorhea remaja. Diharapkan hasil penelitian ini dapat menjadi tolok ukur untuk lebih banyak mencari informasi tentang dismenorhea dan cara mengatasinya demi peningkatan pengetahuan dini tentang kesehatan menstruasi remaja sehingga remaja siap menghadapi serta menjadi bahan referensi untuk peneliti selanjutnya yang membahas tema serupa.
Kata Kunci: pengetahuan, sikap, dismenorhea

Item Type: Thesis (Thesis)
Subjects: R Medicine > RG Gynecology and obstetrics
Depositing User: sangiasseri abubakar
Date Deposited: 10 Dec 2020 18:40
Last Modified: 06 Nov 2024 04:46
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/956

Actions (login required)

View Item
View Item