FITOREMEDIASI TANAMAN HIAS TERHADAP POLUTAN MERKURI DARI TANAH PEMBUANGAN AKHIR (TPA) SAMPAH TAMANGAPA ANTANG MAKASSAR


Zakariah, Mutmainnah (2023) FITOREMEDIASI TANAMAN HIAS TERHADAP POLUTAN MERKURI DARI TANAH PEMBUANGAN AKHIR (TPA) SAMPAH TAMANGAPA ANTANG MAKASSAR. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of H041181503_skripsi_01-08-2023 cover1.png]
Preview
Image
H041181503_skripsi_01-08-2023 cover1.png

Download (122kB) | Preview
[thumbnail of H041181503_skripsi_01-08-2023 1-2.pdf] Text
H041181503_skripsi_01-08-2023 1-2.pdf

Download (865kB)
[thumbnail of H041181503_skripsi_01-08-2023 dp.pdf] Text
H041181503_skripsi_01-08-2023 dp.pdf

Download (2MB)
[thumbnail of H041181503_skripsi_01-08-2023.pdf] Text
H041181503_skripsi_01-08-2023.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract (Abstrak)

Tempat pembuangan Akhir (TPA) sampah Tamangapa Antang, merupakan TPA yang terbesar di Makassar. Salah satu jenis logam berat yang sering mencemari lingkungan adalah merkuri (Hg), yang terutama berasal dari sampah anorganik. Penelitian Fitoremediasi Tanaman Hias Terhadap Polutan Merkuri dari Tanah Pembuangan Sampah (TPA) Tamangapa Makassar, telah dilakukan yang bertujuan untuk mengetahui kemampuan fitoremediasi Helianthus annuus L., Zinnia elegans Jacq., Mirabilis jalappa L, Impatiens balsamina L, dan Celosia argentea L. terhadap tanah yang tercemar logam Hg. Analisis kadar Hg pada tanah dan tanaman dilakukan dengan metode destruksi basah dan diukur menggunakan alat Inductively Coupled Plasma-Mass Spectrometry (ICP-MS) di laksanakan di Balai Besar Laboratorium Kesehatan (BBLK) . Kadar awal logam Hg pada tanah media tanam 0,2621 µg/g. Setelah fitoremediasi dengan kelima jenis tanaman hias selama 12 minggu, kadar Hg pada media tanam menjadi antara 0,1188 - 0,4603 µg/g, sedangkan yang terakumulasi di tanaman hias antara 0,0992 - 0,4618 µg/g. Biomassa tanaman hias bunga antara 27,853-13,095 %, biomassa tertinggi pada jenis Mirabilis jalappa L. Efisiensi penyerapan logam Hg jenis Helianthus annuus paling tinggi dibandingkan dengan ke empat jenis tanaman perlakuan lainnya.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Q Science > Q Science (General)
Divisions (Program Studi): Fakultas Matematika dan Ilmu Peng. Alam > Biologi
Depositing User: Nasyir Nompo
Date Deposited: 03 Mar 2025 02:28
Last Modified: 03 Mar 2025 02:28
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/42639

Actions (login required)

View Item
View Item