Alviani, Calista Aurelia (2023) HUBUNGAN MOTIVASI KERJA DENGAN KINERJA PERAWAT DI INSTALASI RAWAT INAP RUMAH SAKIT UMUR DAERAH PROV. SULAWESI TENGGARA. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.
K011181030_skripsi_13-07-2023 cover1.png
Download (74kB) | Preview
K011181030_skripsi_13-07-2023 1-2.pdf
Download (729kB)
K011181030_skripsi_13-07-2023 dp.pdf
Download (681kB)
K011181030_skripsi_13-07-2023.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (1MB)
Abstract (Abstrak)
Pelayanan keperawatan merupakan bentuk pelayanan yang sangat ditentukan oleh orang yang memberikan pelayanan. Hasil pelayanan yang baik memberikan pengaruh terhadap peningkatan kinerja. Tetapi kenyataan ini tidak semua sama untuk pelayanan kesehatan. Seperti yang terjadi di RSUD Bahteramas, data observasi mengenai penilaian kinerja menunjukkan kinerja perawat mengalami penurunan. Indikasi penyebab kinerja menurun tersebut dikarenakan motivasi kerja yang dirasakan atau didapatkan oleh pihak rumah sakit masih perlu ditingkatkan.
Penelitian ini secara umum bertujuan untuk menganalisis hubungan motivasi kerja dengan kinerja perawat di instalasi rawat inap RSUD Bahteramas. Tujuan khusus penelitian ini menganalisis hubungan motivasi berupa insentif, keamanan kerja, minat pada pekerjaan, pengakuan dan kesempatan bekerja terhadap kinerja perawat di instalasi rawat inap RSUD Bahteramas. Jenis penelitian kuantitatif dengan rancangan penelitian explanatory research dengan metode survey dan pendekatan cross sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah semua perawat yang bertugas di Instalasi Rawat Inap RSUD Bahteramas yang berjumlah 308 perawat. Besar sampel menggunakan Nomogram Harry King. Rumus Nomogram Harry King diperole sebesar 96 orang perawat sebagai responden. Metode pengumpulan data melalui observasi, wawancara, kuesioner dan studi dokumentasi. Analisis data melalui uji univariate dan bivarate.
Hasil penelitian menemukan bahwa insentif (p= 0.000), keamanan kerja (p= 0.022), minat pada pekerjaan (p= 0.022) dan kesempatan berkembang (p= 0.000) sebagai motivasi kerja yang memiliki hubungan signifikan dengan kinerja perawat dalam asuhan keperawatan. Sementara pengakuan (p= 0.507) sebagai motivasi kerja memiliki hubungan yang tidak signifikan dengan kinerja perawat. Peneliti menyarankan kepada perawat di instalasi rawat inap RSUD Bahteramas untuk tetap meningkatkan dan mempertahankan motivasi kerja dan kinerja yang dimiliki. Serta kepada pihak RSUD Bahteramas agar lebih memberikan pengakuan dan apresiasi atas prestasi yang telah diraih oleh perawat.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RA Public aspects of medicine |
Divisions (Program Studi): | Fakultas Kesehatan Masyarakat > Kesehatan Masyarakat |
Depositing User: | Nasyir Nompo |
Date Deposited: | 20 Nov 2024 07:39 |
Last Modified: | 20 Nov 2024 07:39 |
URI: | http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/39569 |