Faktor Yang Berhubungan Dengan Kualitas Hidup Penderita Tuberkulosis di Puskesmas Kaluku Bodoa dan Puskesmas Bara-Baraya = Factors Associated with the Quality of Life of Tuberculosis Patients at Kaluku Bodoa Health Centre and Bara-Baraya Health Centre Makassar City 2024


Tikupadang, Yulvani (2024) Faktor Yang Berhubungan Dengan Kualitas Hidup Penderita Tuberkulosis di Puskesmas Kaluku Bodoa dan Puskesmas Bara-Baraya = Factors Associated with the Quality of Life of Tuberculosis Patients at Kaluku Bodoa Health Centre and Bara-Baraya Health Centre Makassar City 2024. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Cover]
Preview
Image (Cover)
K011201164_skripsi_17-07-2024 cover1.png

Download (270kB) | Preview
[thumbnail of Bab 1-2] Text (Bab 1-2)
K011201164_skripsi_17-07-2024 1-2.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of Dapus] Text (Dapus)
K011201164_skripsi_17-07-2024 dp.pdf

Download (2MB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
K011201164_skripsi_17-07-2024.pdf
Restricted to Repository staff only until 25 September 2026.

Download (5MB)

Abstract (Abstrak)

LATAR BELAKANG. Tuberkulosis merupakan penyakit infeksi pada saluran pernapasan yang disebabkan oleh bakteri Mycobacterium tuberculosis. Tuberkulosis menyebabkan penderitanya mengalami berbagai masalah dalam kehidupannnya, seperti masalah fisik, psikologi, dan sosial. Kondisi ini dapat mempengaruhi kondisi kesehatan dan berdampak pada kualitas hidup penderita tuberkulosis.TUJUAN. Untuk mengetahui faktor yang berhubungan dengan kualitas hidup penderita tuberkulosis di Puskesmas Kaluku Bodoa dan Puskesmas Bara-baraya Kota Makassar Tahun 2024. METODE. Jenis penelitian ini adalah observasional analitik dengan pendekatan cross sectional study. Populasi penelitian berjumlah 212 penderita tuberkulosis yang sedang menjalani masa pengobatan di Puskesmas Kaluku Bodoa dan Puskesmas Bara-Baraya. Sampel berjumlah 134 penderita dengan teknik penarikan sampel menggunakan teknik accidental sampling. Penelitian dilaksanakan pada bulan Maret-Mei tahun 2024 melalui proses wawancara. Data dianalisis secara univariat dan bivariat dengan uji chi square. HASIL. Penderita tuberkulosis yang memiliki kualitas hidup baik sebanyak 69 orang (51,5%) dan kualitas hidup buruk sebanyak 65 orang (48,5%). Kualitas hidup penderita tuberkulosis berhubungan dengan umur (p=0,046), lama pengobatan (p=0,038), dukungan keluarga (p=0,026), dan kecemasan (p=0,010). Sedangkan pendidikan (p=0,111) dan pekerjaan (p=0,766) tidak berhubungan dengan kualitas hidup penderita tuberkulosis. KESIMPULAN. Variabel umur, lama pengobatan, dukungan keluarga, dan kecemasan berhubungan dengan kualitas hidup penderita tuberkulosis di Puskesmas Kaluku Bodoa dan Bara-Baraya Kota Makassar Tahun 2024. Disarankan kepada penderita tuberkulosis untuk tidak khawatir berlebih terhadap penyakitnya agar tidak muncul pikiran-pikiran negatif yang dapat menurunkan kualitas hidup. Penderita dapat melakukan kegiatan yang positif, salah satunya aktif berkomunikasi dan bersosialisasi dengan keluarga dan lingkungan sekitar, patuh menjalani masa mengobatan, serta memiliki motivasi yang tinggi untuk sembuh.

Keywords : Kualitas Hidup; Tuberkulosis; Dukungan Keluarga

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Quality of Life; Tuberculosis; Family Support.
Subjects: Q Science > Q Science (General)
Divisions (Program Studi): Fakultas Kesehatan Masyarakat > Kesehatan Masyarakat
Depositing User: S.Sos Rasman -
Date Deposited: 15 Oct 2024 01:59
Last Modified: 15 Oct 2024 01:59
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/37854

Actions (login required)

View Item
View Item