Evaluasi Program Posyandu Lanjut Usia (Lansia) di Wilayah Kerja Puskesmas Antara Kota Makassar = Evaluation of the Posyandu Program for the Elderly in the Working Area of the Antara Health Center Makassar City


Tariska, Tariska (2024) Evaluasi Program Posyandu Lanjut Usia (Lansia) di Wilayah Kerja Puskesmas Antara Kota Makassar = Evaluation of the Posyandu Program for the Elderly in the Working Area of the Antara Health Center Makassar City. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Cover]
Preview
Image (Cover)
K011201078_skripsi_05-07-2024 cover1.png

Download (450kB) | Preview
[thumbnail of Bab 1-2] Text (Bab 1-2)
K011201078_skripsi_05-07-2024 1-2.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of Dapus] Text (Dapus)
K011201078_skripsi_05-07-2024 dp.pdf

Download (2MB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
K011201078_skripsi_05-07-2024.pdf
Restricted to Repository staff only until 24 September 2026.

Download (3MB)

Abstract (Abstrak)

Latar Belakang: Cakupan pelayanan kesehatan lansia Kota Makassar merupakan tertinggi kedua di Sulawesi Selatan, dari 46 Puskesmas terdapat 42 (90,95%) puskesmas yang sudah memenuhi target Restra sedangkan masih terdapat 4 (9%) yang belum memenuhi target Restra Kota Makassar yaitu 99% salah satunya adalah Puskesmas Antara yaitu 80,65%. Jumlah kunjungan lansia ke posyandu mengalami
penurunan tahun 2022 (73%) menjadi (58%) tahun 2023, hal tersebut menunjukkan bahwa pemanfaatan Posyandu Lansia di Wilayah Kerja Puskesmas Antara Kota Makassar belum sepenuhnya dimanfaatkan dengan baik oleh para lansia. Tujuan: Penelitian ini mengevaluasi terkait Program Posyandu Lansia meliputi context, input, process dan product. Metode: Jenis penelitian deskriptif kualitatif dengan desain penelitian studi kasus. Informan dipilih menggunakan teknik Purposive Sampling berjumlah 7 orang yaitu Kepala Puskesmas, Penanggung Jawab Program, Dokter, 2 Kader Posyandu Lansia, 2 Lansia. Pengambilan data dilakukan dengan wawancara mendalam (in-depth interview) di Puskesmas Antara Kota Makassar pada Februari-Maret 2024 dengan menggunakan teknik content analysis.
Hasil: Hasil penelitian menunjukkan bahwa Program Posyandu Lansia di Wilayah Kerja Puskesmas Antara Kota Makassar belum berjalan dengan maksimal. Hal ini ditandai dengan Sumber Daya Manusia belum mencukupi, Kader Posyandu Lansia Belum terlatih khusus serta Sarana dan Prasarana pendukung kurang memadai.
Kesimpulan: Kebijakan Program Posyandu Lansia di Wilayah Kerja Puskesmas Antara telah dilaksanakan sesuai dengan PERMENKES No.67 Tahun 2015. Sumber daya manusia di Puskesmas belum mencukupi. Sarana dan Prasarana pendukung kurang memadai. Dana/anggaran berasal dari Bantuan Operasional Kesehatan. Pelaksanaan program Posyandu Lansia terdapat beberapa hambatan yakni kader lansia belum terlatih khusus serta kurangnya partisipasi lansia dalam program posyandu. Pihak puskesmas perlu menyediakan tempat khusus dan lengkap untuk program Posyandu Lansia agar lansia yang mengikuti program bisa lebih nyaman sekaligus kader lansia mendapat pelatihan khusus agar interaksi dengan lansia lebih terstruktur sehingga dapat memotivasi lansia untuk datang kembali ke posyandu.

Keywords : Posyandu Lansia; Puskesmas; Evaluasi Program.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Elderly Posyandu; Public Health Center; Program Evaluation.
Subjects: Q Science > Q Science (General)
Divisions (Program Studi): Fakultas Kesehatan Masyarakat > Kesehatan Masyarakat
Depositing User: S.Sos Rasman -
Date Deposited: 14 Oct 2024 01:57
Last Modified: 14 Oct 2024 01:57
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/37835

Actions (login required)

View Item
View Item