Chandra, Andi Dewi (2023) Gambaran Penggunaan Media Buku Saku untuk Pencegahan Anemia Pada Siswi SMA di Kota Makassar = Overview Of The Use Of Pocket Book Media To Prevent Anemia In High School Students In Makassar City. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.
K011191225_skripsi_27-02-2024 Cover1.jpg
Download (232kB) | Preview
K011191225_skripsi_27-02-2024 Bab 1-2.pdf
Download (1MB)
K011191225_skripsi_27-02-2024 Dapus.pdf
Download (2MB)
K011191225_skripsi_27-02-2024.pdf
Restricted to Repository staff only until 21 August 2026.
Download (3MB)
Abstract (Abstrak)
Anemia merupakan kondisi rendahnya konsentrasi hemoglobin (Hb) dalam darah yang terjadi akibat rendahnya produksi sel darah merah (eritrosit). Terdapat berbagai faktor penyebab diantaranya kekurangan zat besi pada tubuh, pola distribusi makanan dalam keluarga dan perhatian keluarga masih sangat rendah, kurangnya pengetahuan, pendapatan, status sosial, dan juga dipengaruhi oleh lokasi geografis tempat tinggal. Penelitian ini bertujuan untuk mengukur efektivitas media buku saku dalam meningkatkan pengetahuan, sikap, dan perilaku remaja putri mengenai anemia beserta upaya pencegahannya.
Jenis penelitian yang dilakukan adalah kuantitatif dengan pendekatan Quasi Eksperimen dengan rancangan randomized pretest-posttest with control group design. Populasi sebanyak 767 siswi dari kelas 10 dan 11 dengan jumlah sampel sebanyak 46 orang pada masing-masing kelompok intervensi dan kelompok kontrol. Teknik pengambilan sampel menggunakan simple random sampling. Penelitian dilaksanakan selama bulan Mei-Juni 2023 pada dua sekolah yaitu SMAN 23 Makassar (kelompok intervensi) dan SMAN 5 Makassar (Kelompok kontrol). Instrumen yang digunakan yaitu lembar kuesioner. Pengolahan data menggunakan SPSS. Analisis data menggunakan analisis univariat dan bivariat dengan penyajian data dalam bentuk tabel disertai narasi. Intervensi dilakukan dengan memberikan lembar kuesioner pre-test terlebih dahulu. Kemudian, melanjutkan di grup Whatsapp sebagai bentuk pengontrolan dengan mengirimkan link buku saku Ranmia digital sekali sepekan yang disertai kuis evaluasi via gform. Pengontrolan tersebut berjalan selama 3 pekan. Hingga pada pekan ke 4 dilakukan post-test untuk mengetahui perubahan siswi setelah mendapatkan intervensi.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa karakteristik responden paling banyak berusia 16 tahun. Responden mengalami menstruasi pertama mayoritas terjadi pada usia 13 tahun pada kelompok intervensi (30,4%). Sedangkan, pada kelompok kontrol mayoritas menstruasi terjadi pada usia 12 tahun (45,7%). Persepsi siswi terkait media buku saku ranmia digital didapatkan hasil rata-rata masuk dalam kategori baik.
Berdasarkan hasil uji Wilcoxon bahwa terdapat peningkatan rerata skor siswi pada kelompok intervensi setelah diberikan pre-test dan post-test dengan selisih skor pengetahuan sebesar 3,69 atau 8,02%, Sikap sebesar 9 atau 19,56% dan selisih skor perilaku sebesar 2,22 atau 4,82%. Ketiga variabel tersebut didapatkan nilai p- value = 0,000 < 0,05 pada pengetahuan, sikap dan perilaku siswi terkait anemia.
Kesimpulannya terdapat perbedaan pengetahuan, sikap, dan perilaku terkait pencegahan anemia pada siswi SMA Kota Makassar pada kelompok intervensi dibandingkan kelompok kontrol setelah mendapatkan intervensi menggunakan media buku saku Ranmia. Saran bagi Sekolah diharapkan penelitian ini dapat menjadi masukan dan bisa diterapkan disekolah dalam menggunakan media edukasi agar mampu mengubah pengetahuan, sikap, dan perilaku siswi dalam mencegah anemia terutama dalam pengontrolan program tablet tambah darah. Bagi Peneliti lainnya, penelitian ini dapat dijadikan sebagai literatur dalam mengembangkan penelitian selanjutnya terutama dalam jumlah sampel yang diperbanyak lagi, serta lebih memfokusi pada aspek perubahan perilaku dalam kepatuhan meminum tablet tambah darah.
Kata Kunci : Anemia, media, buku saku, SMA.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Anemia, media, pocket book, SMA |
Subjects: | Q Science > Q Science (General) |
Divisions (Program Studi): | Fakultas Kesehatan Masyarakat > Kesehatan Masyarakat |
Depositing User: | S.Sos Rasman - |
Date Deposited: | 21 Aug 2024 07:03 |
Last Modified: | 21 Aug 2024 07:03 |
URI: | http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/36261 |