Hubungan Tindakan Tidak Aman dan Kondisi Tidak Aman dengan Kejadian Hampir Celaka pada Pekerja di Proyek Jalan Tol, PT. Wijaya Karya (Persero) Tbk. = Relationship of Unsafe Actions and Unsafe Conditions with Near Misses of Workers in Toll Road Projects, PT Wijaya Karya (Persero) Tbk.


Erditta, Tiara (2023) Hubungan Tindakan Tidak Aman dan Kondisi Tidak Aman dengan Kejadian Hampir Celaka pada Pekerja di Proyek Jalan Tol, PT. Wijaya Karya (Persero) Tbk. = Relationship of Unsafe Actions and Unsafe Conditions with Near Misses of Workers in Toll Road Projects, PT Wijaya Karya (Persero) Tbk. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Cover]
Preview
Image (Cover)
K011181031_skripsi_27-02-2024 Cover1.jpg

Download (249kB) | Preview
[thumbnail of Bab 1-2] Text (Bab 1-2)
K011181031_skripsi_27-02-2024 Bab 1-2.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of Dapus] Text (Dapus)
K011181031_skripsi_27-02-2024 Dapus.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
K011181031_skripsi_27-02-2024.pdf
Restricted to Repository staff only until 25 July 2026.

Download (3MB)

Abstract (Abstrak)

Proyek konstruksi jalan tol merupakan jenis industri yang paling banyak memberikan konstribusi dalam hal kecelakaan kerja, yakni sebesar 31,9% berdasarkan data Kementerian Kesehatan. Berdasarkan Teori Accident/Near Miss Ratio (Bird and Germani 1990), kecelakaan kerja didasari oleh unsafe action & unsafe condition kemudian near miss. Sejalan dengan itu, hasil observasi awal pada proyek jalan tol PT. Wijaya Karya kejadian hampir celaka kerap kali terjadi namun tidak disadari dan tidak dilaporkan yang dimana berkemungkinan menyebabkan kecelakaan kerja.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui distribusi frekuensi tindakan tidak aman, kondisi tidak aman dan kejadian hampir celaka serta hubungannya. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif observasional dengan rancangan cross sectional study. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh pekerja di proyek jalan tol, PT. Wijaya Karya sebanyak 150 orang dengan jumlah sampel sebanyak 109 pekerja yang diperoleh dengan rumus Slovin kemudian dipilih dengan metode cluster random sampling untuk setiap area kerja.
Hasil penelitian menunjukkan dari total 109 responden mayoritas melakukan tindakan aman (55%), kondisi aman (56%), dan berisiko rendah terhadap kejadian hampir celaka (53,2%). Hasil penelitian menunjukkan terdapat hubungan antara tindakan tidak aman dengan kejadian hampir celaka (ρ-value= 0,001) dengan korelasi koefisien sedang yaitu 0,326, terdapat hubungan antara kondisi tidak aman dengan kejadian hampir celaka (ρ-value= 0,000) dengan korelasi koefisien sedang yaitu 0,457.
Tindakan tidak aman, kondisi tidak aman, dan kejadian hampir celaka yang terjadi di proyek jalan tol, PT. Wijaya Karya termasuk dalam kategori aman dan berisiko rendah serta saling berhubungan. Perlu dipertahankan dan ditingkatkan tindakan aman dan kondisi aman di tempat kerja untuk meminimalisir kejadian hampir celaka dan juga kecelakaan kerja.

Keywords : Tindakan tidak aman, kondisi tidak aman, kejadian hampir celaka, proyek jalan tol

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Unsafe acts, unsafe conditions, near miss, toll road project.
Subjects: R Medicine > RA Public aspects of medicine
Divisions (Program Studi): Fakultas Kesehatan Masyarakat > Kesehatan Masyarakat
Depositing User: S.Sos Rasman -
Date Deposited: 27 Aug 2024 05:38
Last Modified: 27 Aug 2024 05:38
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/35834

Actions (login required)

View Item
View Item