DEGRADASI TERUMBU KARANG DI GUGUSAN KEPULAUAN SPERMONDE PADA TAHUN 2021 DAN 2022


Riana, Nuthy Nhasya (2023) DEGRADASI TERUMBU KARANG DI GUGUSAN KEPULAUAN SPERMONDE PADA TAHUN 2021 DAN 2022. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Cover]
Preview
Image (Cover)
L011191093_skripsi_15-01-2024 cover1.png

Download (162kB) | Preview
[thumbnail of Dapus] Text (Dapus)
L011191093_skripsi_15-01-2024 dp.pdf

Download (338kB)
[thumbnail of Bab 1-2] Text (Bab 1-2)
L011191093_skripsi_15-01-2024 1-2.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
L011191093_skripsi_15-01-2024.pdf
Restricted to Repository staff only until 1 December 2026.

Download (2MB)

Abstract (Abstrak)

Perairan Kepulauan Spermonde merupakan paparan yang terletak di pesisir Barat Daya Pulau Sulawesi yang terdiri dari banyak pulau dan shelf banks. Terumbu karang merupakan sebuah ekosistem yang kompleks yang perubahannya sangat dinamis. Perubahan dari masa ke masa sangat dipengaruhi oleh kondisi lingkungan dan aktivitas manusia (antropogenik). Kondisi ekosistem terumbu karang saat ini banyak mengalami penurunan kualitas. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kondisi tutupan bentik dan mengetahui degradasi terumbu karang di Kepulauan Spermonde pada Tahun 2021 – 2022. Pengambilan data lapangan dilakukan dengan menggunakan metode Underwater Photo Transect (UPT). Hasil penelitian menunjukkan tutupan karang hidup mengalami peningkatan pada tiga stasiun penelitian, yaitu: Pulau Samalona, Pulau Barrang Lompo dan Pulau Kapoposang, sedangkan lima stasiun penelitian lainnya mengalami penurunan persentase tutupan karang hidup, yaitu: Pulau Lae-Lae, Pulau Bonetambung, Pulau Badi, Pulau Lumu-Lumu dan Karang Kassi. Selain itu, persentase tutupan karang hidup umumnya mengalami degradasi dari tahun 2021 ke 2022, sebesar -3.1% dengan stasiun Pulau Badi sebagai stasiun yang mengalami degradasi paling besar dengan nilai -18.93%. Meski begitu, terdapat tiga stasiun pulau yang mengalami peningkatan nilai tutupan karang hidupnya, walaupun persentasenya kecil, yaitu dengan nilai rerata sebesar 2.23%. Selain itu, terjadinya penurunan persentase tutupan karang mati dan tutupan alga, masing-masing sebesar -5.15% dan -2.03%, serta meningkatnya tutupan rubble sebesar 6.54% menjadi salah satu faktor degradasi terumbu karang di lokasi kajian.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Terumbu Karang, Degradasi Terumbu Karang, Kepulauan Spermonde.
Subjects: S Agriculture > SH Aquaculture. Fisheries. Angling
Divisions (Program Studi): Fakultas Ilmu Kelautan dan Perikanan > Ilmu Kelautan
Depositing User: S.I.P Zohrah Djohan
Date Deposited: 15 May 2024 00:27
Last Modified: 15 May 2024 00:27
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/32441

Actions (login required)

View Item
View Item