Marwiji, Muhammad Yusuf Fadhel (2022) Analisis Tingkat Kerawanan Banjir Menggunakan Metode Frekuensi Rasio di Daerah Aliran Sungai Tallo = Analysis of Flood Insecurity Levels using the Frequency Ratio Method in the Tallo Watershed. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.
M011171539_skripsi_09-01-2023 caver1.jpg
Download (270kB) | Preview
M011171539_skripsi_09-01-2023 bab 1-2.pdf
Download (1MB)
M011171539_skripsi_09-01-2023 dp.pdf
Download (3MB)
M011171539_skripsi_09-01-2023.pdf
Restricted to Repository staff only until 30 October 2025.
Download (6MB)
Abstract (Abstrak)
Sungai pada DAS Tallo tiap tahun sering meluap karena debitnya bertambah dengan cepat melebihi daya tampung sungai ketika terjadi hujan dengan intensitas yang tinggi sehingga dari kejadian tersebut berpotensi menyebabkan banjir yang merugikan masyarakat yang berada pada DAS Tallo. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi kejadian banjir, faktor paling berpengaruh terhadap terjadinya banjir dan menganalisis tingkat kerawanan banjir pada DAS Tallo. Faktor penyebab banjir yang terdapat pada penelitian ini yaitu, curah hujan, jarak dari sungai, kerapan sungai, kemiringan lereng, ketinggian, tekstur tanah, litologi, dan penutupan lahan yang hasilnya diolah untuk mendapatkan nilai frekuensi rasio. Banjir yang teridentifikasi seluas 7.083 ha yang diperoleh dari Tahun 2017 hingga 2021 menggunakan citra sentinel-1 menggunakan pendekatan NDSI (Normalized Difference Sigma Index) yang menjadi dasar untuk menilai kerawanan banjir pada penelitian ini. Faktor yang paling berpengaruh dengan nilai frekuensi rasio tertinggi yaitu faktor penutupan lahan sawah dengan nilai 2,78. Peta kerawanan banjir kemudian dibangun menggunakan hasil metode frekuensi rasio yang ditumpang susunkan dengan hasil identifikasi banjir. Hasil peta kerawanan banjir yang sedang sampai sangat tinggi berada pada daerah hilir dengan masing masing luas 25%, 26% dan 18% dari total persentase luas DAS Tallo.
Keywords : DAS Tallo, Frekuensi rasio, Identifikasi banjir, Kerawanan banjir, NDSI.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | DAS Tallo, Frekuensi rasio, Identifikasi banjir, Kerawanan banjir, NDSI. |
Subjects: | S Agriculture > SD Forestry |
Divisions (Program Studi): | Fakultas Kehutanan > Kehutanan |
Depositing User: | S.Sos Rasman - |
Date Deposited: | 06 Mar 2024 00:47 |
Last Modified: | 06 Mar 2024 00:47 |
URI: | http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/30027 |