Hubungan Antara Lingkar Pinggang dengan Keluhan Nyeri Punggung Bawah pada Pengendara Ojol Maxim di Kota Makassar = Correlation Between Waist Circumference with Low Back Pain in Maxim Driver at Makassar City


Suciawati, Suciawati (2023) Hubungan Antara Lingkar Pinggang dengan Keluhan Nyeri Punggung Bawah pada Pengendara Ojol Maxim di Kota Makassar = Correlation Between Waist Circumference with Low Back Pain in Maxim Driver at Makassar City. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Cover]
Preview
Image (Cover)
R021191002_skripsi_04-08-2023 cover1.png

Download (134kB) | Preview
[thumbnail of Bab 1-2] Text (Bab 1-2)
R021191002_skripsi_04-08-2023 1-2.pdf

Download (850kB)
[thumbnail of Dapus] Text (Dapus)
R021191002_skripsi_04-08-2023 dp.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
R021191002_skripsi_04-08-2023.pdf
Restricted to Repository staff only until 10 August 2025.

Download (2MB)

Abstract (Abstrak)

Seiring berkembangnya zaman, teknologi berkembang pesat dan semakin canggih. Bertambah canggihnya teknologi memberikan sebuah inovasi baru yang menghadirkan banyak dampak positif yakni kemudahan dalam melakukan kegiatan penunjang kehidupan diantaranya adalah aplikasi transportasi ojek online (ojol) yang memberikan kemudahan pada penggunanya. Semakin tinggi penggunaan ojol, penyedia jasa dalam hal ini pengendara ojek seringkali menghabiskan waktu mengendarai sepeda motor. Masalah kesehatan yang sering dialami dialami oleh para pengendara ojol ialah gangguan muskuloskeletal dibagian bawah punggung. Salah satu faktor yang dapat menyebabkan nyeri pada area punggung para pengendara ialah berat badan berlebih yang terakumulasi pada area abdominal (obesitas sentral). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara lingkar pinggang dengan keluhan nyeri punggung bawah pada pengendara ojol maxim di Kota Makssar. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif korelasional dengan jumlah sampel tiga ratus tujuh puluh tiga (373) yang merupakan pengendara ojol maxim di Kota Makassar. Data yang diperoleh berupa lingkar pinggang dan keluhan nyeri punggung bawah. Data diperoleh dari pengukuran dan pengisian kuesioner secara langsung. Penelitian ini mendapatkan hasil Sig (2-tailed) sebesar 0,086>0,05 yang berarti lingkar pinggang tidak memiliki hubungan yang signifikan dengan keluhan nyeri punggung bawah. Nilai koefisien korelasi bernilai positif sebesar 0,769 dengan tingkat hubungan yang sangat kuat. Untuk distribusi didapatkan hasil lingkar pinggang didominasi oleh responden dengan lingkar pinggang tidak berisiko dan keluhan nyeri punggung bawah dengan gangguan minimal.

Keywords : Lingkar Pinggang, Keluhan Nyeri Punggung Bawah

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Waist Circumference, Low Back Pain
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions (Program Studi): Fakultas Keperawatan > Fisioterapi
Depositing User: S.Sos Rasman -
Date Deposited: 16 Aug 2023 03:33
Last Modified: 16 Aug 2023 03:33
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/27487

Actions (login required)

View Item
View Item