FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN KINERJA PERAWAT DI RUANG RAWAT INAP RS ISLAM FAISAL MAKASSAR = Factors Related To The Performance Of Nurse In The Inpatient Ward Of The Faisal Islamic Hospital Makassar


Andriani, Melina (2022) FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN KINERJA PERAWAT DI RUANG RAWAT INAP RS ISLAM FAISAL MAKASSAR = Factors Related To The Performance Of Nurse In The Inpatient Ward Of The Faisal Islamic Hospital Makassar. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Cover]
Preview
Image (Cover)
K011181366_skripsi_15-12-2022 cover1.png

Download (60kB) | Preview
[thumbnail of Bab 1-2] Text (Bab 1-2)
K011181366_skripsi_15-12-2022 1-2.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of Dapus] Text (Dapus)
K011181366_skripsi_15-12-2022 dp.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
K011181366_skripsi_15-12-2022.pdf
Restricted to Repository staff only until 3 February 2025.

Download (2MB)

Abstract (Abstrak)

Keberhasilan suatu rumah sakit sangat ditentukan oleh kinerja perawat yang dirasakan oleh penerima pelayanan keperawatan yaitu oleh pasien. Kinerja perawat yang dirasakan pasien masih belum optimal, ada 3 faktor yang mempengaruhi kinerja perawat yaitu sikap, keterampilan dan kemampuan perawat. Indikator mutu kepuasan pasien di RS Islam Faisal diketahui menurun dikarenakan semenjak adanya pandemi Covid-19 perawat sudah tidak mengikuti pelatihan.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor yang berhubungan dengan kinerja perawat di ruang rawat inap RS Islam Faisal Makassar. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif dengan menggunakan pendekatan cross sectional study. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh perawat yang bertugas di ruang rawat inap RS Islam Faisal Makassar yang berjumlah 84 perawat. Pasien yang melakukan perawatan pada bulan Januari-Mei 2022 sebanyak 2.295 pasien yang terbagi di 6 ruang kelas perawatan. Penentuan sampel pada penelitian ini menggunakan teknik non-propability sampling yaitu proportional sampling dengan total sampel 84 perawat dan 171 pasien. Pengumpulan data menggunakan instrumen kuesioner. Pengolahan data menggunakan SPSS dengan analisis data yang digunakan yakni analisis univariat dan analisis bivariat dengan uji chi-square.
Hasil penelitian menunjukkan nilai p dari seluruh variabel > 0,05 yaitu variabel sikap (p=0,162), keterampilan (p=0,772) dan kemampuan (p=0,234). Dapat disimpulkan bahwa tidak ada hubungan antara sikap, keterampilan dan kemampuan dengan kinerja perawat di ruang rawat inap RS Islam Faisal Makassar. Peneliti menyarankan kepada perawat di ruang rawat inap RS Islam Faisal Makassar untuk tetap meningkatkan sikap, keterampilan dan kemampuan dalam memberikan pelayanan kesehatan kepada pasien serta kepada pihak RS Islam Faisal Makassar agar melaksanakan kembali pelatihan secara rutin untuk para perawat agar perawat dapat meningkatkan keterampilan dan kemampuan demi meningkatkan kinerja perawat dan mutu pelayanan terhadap pasien yang lebih baik.

Keywords : Sikap, Keterampilan, Kemampuan, Kinerja, Perawat

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Attitude, Skills, Ability, Performance, Nurse
Subjects: Q Science > Q Science (General)
Divisions (Program Studi): Fakultas Kesehatan Masyarakat > Kesehatan Masyarakat
Depositing User: S.Sos Rasman -
Date Deposited: 10 Feb 2023 02:51
Last Modified: 10 Feb 2023 02:51
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/24775

Actions (login required)

View Item
View Item