PENGARUH RESTRUKTURISASI ORGANISASI TERHADAP KUALITAS PELAYANAN PUBLIK DI DINAS PENANAMAN MODAL DAN PELAYANAN TERPADU SATU PINTU KOTA MAKASSAR = The Effect of Organizational Restructuring on The Quality of Public Services in Investment and One Door Integrated Services Makassar City


Darwis, Darwis (2021) PENGARUH RESTRUKTURISASI ORGANISASI TERHADAP KUALITAS PELAYANAN PUBLIK DI DINAS PENANAMAN MODAL DAN PELAYANAN TERPADU SATU PINTU KOTA MAKASSAR = The Effect of Organizational Restructuring on The Quality of Public Services in Investment and One Door Integrated Services Makassar City. Thesis thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Cover]
Preview
Image (Cover)
E012182005_tesis_cover1.jpg

Download (332kB) | Preview
[thumbnail of Bab 1-2] Text (Bab 1-2)
E012182005_tesis_bab 1-2.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of Dapus] Text (Dapus)
E012182005_tesis_dp.pdf

Download (784kB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
E012182005_tesis.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract (Abstrak)

ABSTRAK
DARWIS. Pengaruh Restrukturisasi Organisasi Terhadap Kualitas Pelayanan Publik Di Dinas Penanaman Modal Pelayanan Terpadu Satu Pintu Kota Makassar. (dibimbing oleh: Mohamad Thahir Haning dan Nur Indrayati Nur Indar).

Tujuan Penelitian ini adalah mengetahui restrukturisasi organisasi terhadap kualitas pelayanan publik di Dinas Penanaman Modal Pelayanan Terpadu Satu Pintu Kota Makassar.

Jenis penelitian yang digunakan yaitu penelitian kuantitatif dengan format deskriptif. Populasi dalam penelitian ini yaitu Masyarakat yang mengurus perizinan. Adapun Jumlah dari masyarakat yang mengurus perizinan di kantor Dinas Penanaman Modal Pelayanan Terpadu Satu Pintu setiap harinya yaitu sekitar 100-150 orang. Sedangkan sampel dalam penelitian ini sebanyak 75 orang. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini yaitu menggunakan angket kemudian dianalisis secara analisis regresi linear sederhana.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa dari output hasil uji SPSS diperoleh koefisien determinasi sebesar 0.504, yang berarti bahwa pengaruh kompleksitas terhadap kualitas pelayanan publik sebesar 50.4%. dan formalisasi diperoleh koefisien determinasi sebesar 0.690, memiliki arti bahwa pengaruh formalisasi terhadap kualitas pelayanan publik sebesar 69%. Sedangkan sentralisasi, dari output hasil SPSS diperoleh koefisien determinasi sebesar 0.444, yang mengandung pengertian bahwa pengaruh sentralisasi terhadap kualitas pelayanan publik di Dinas Penanaman Modal Pelayanan Terpadu Satu Pintu Kota Makassar sebesar 44.4%.

Keywords : Restrukturisasi Organisasi dan Kualitas Pelayanan Publik

Item Type: Thesis (Thesis)
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions (Program Studi): Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Administrasi Publik
Depositing User: S.Sos Rasman -
Date Deposited: 15 Aug 2022 02:06
Last Modified: 15 Aug 2022 02:06
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/17935

Actions (login required)

View Item
View Item