PENGARUH BEBAN KERJA DAN EFIKASI DIRI TERHADAP STRES KERJA PADA PERAWAT RUANG RAWAT INAP RSUD TENRIAWARU DI KABUPATEN BONE TAHUN 2021 = The Effect Of Workload and Self-Efficacy Towards Work Stress On Nurses In Inpatient Room Tenriawaru Hospitals In Bone District In 2021


Sari, Titi Novia (2021) PENGARUH BEBAN KERJA DAN EFIKASI DIRI TERHADAP STRES KERJA PADA PERAWAT RUANG RAWAT INAP RSUD TENRIAWARU DI KABUPATEN BONE TAHUN 2021 = The Effect Of Workload and Self-Efficacy Towards Work Stress On Nurses In Inpatient Room Tenriawaru Hospitals In Bone District In 2021. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Cover]
Preview
Image (Cover)
K011171326_skripsi cover1.jpg

Download (272kB) | Preview
[thumbnail of Bab 1-2] Text (Bab 1-2)
K011171326_skripsi bab 1-2.pdf

Download (923kB)
[thumbnail of Dapus] Text (Dapus)
K011171326_skripsi daftar pustaka.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
K011171326_skripsi.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract (Abstrak)

Pekerjaan seorang perawat sangatlah berat. Dari satu sisi, seorang perawat harus menjalankan tugas yang menyangkut kelangsungan hidup pasien yang dirawatnya. Di sisi lain, keadaan psikologis perawat sendiri juga harus tetap terjaga. Kondisi seperti inilah yang dapat menimbulkan rasa tertekan pada perawat, sehingga ia mudah sekali mengalami stres.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh beban kerja dan efikasi diri terhadap stres kerja pada perawat ruang rawat inap RSUD Tenriawaru di Kabupaten Bone Tahun 2021.
Jenis penelitian yang digunakan yaitu penelitian kuantitatif dengan metode eksplanasi menggunakan uji analisis regresi linier berganda dengan sampel sebanyak 121 perawat yang didapatkan diruang rawat inap melalui teknik pengambilan sampel secara proportional stratified random sampling. Penelitian ini dilakukan di RSUD Tenriawaru di Kabupaten Bone Tahun 2021.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada pengaruh beban kerja dan efikasi diri terhadap stres kerja dengan nilai sig 0,017 , ada pengaruh beban kerja terhadap stres kerja dengan nilai sig = 0,037 , serta ada pengaruh efikasi diri terhadap stres kerja dengan nilai sig = 0,043.
Kesimpulan pada penelitian ini yaitu ada pengaruh beban kerja dan efikasi diri terhadap stres kerja, ada pengaruh beban kerja terhadap stres kerja, serta ada pengaruh efikasi diri terhadap stres kerja.
Keywords : Beban Kerja, Efikasi Diri, Stres Kerja, Perawat

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Q Science > Q Science (General)
Divisions (Program Studi): Fakultas Kesehatan Masyarakat > Kesehatan Masyarakat
Depositing User: S.Sos Rasman -
Date Deposited: 31 May 2022 01:16
Last Modified: 31 May 2022 01:16
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/16215

Actions (login required)

View Item
View Item