Irwandi, Muh. Dandi (2022) PENGARUH SERIKAT PEKERJA DAN HUBUNGAN INDUSTRIAL TERHADAP KESEJAHTERAAN BURUH PABRIK GULA BONE ARASOE = THE INFLUENCE OF TRADE UNIONS AND INDUSTRIAL RELATIONS ON THE LABOR WELFARE OF SUGAR FACTORY IN BONE ARASOE. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.
A021171011_skripsi_cover1.jpg
Download (226kB) | Preview
A021171011_skripsi_bab 1-2.pdf
Download (1MB)
A021171011_skripsi_dp.pdf
Download (664kB)
A021171011_skripsi.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (1MB)
Abstract (Abstrak)
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh serikat pekerja dan hubungan industrial terhadap kesejahteraan buruh Pabrik Gula Bone Arasoe. Responden penelitian ini adalah 75 orang buruh di Pabrik Gula Bone Arasoe yang dipilih secara random. Penelitian dilaksanakan pada bulan November 2020 - Maret 2021. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif. Teknik analisis data yang digunakan yaitu analisis regresi linear berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa variabel serikat pekerja secara parsial tidak berpengaruh positif dan signifikan terhadap kesejahteraan buruh, sedangkan variabel hubungan industrial secara parsial berpengaruh positif dan signifikan terhadap kesejahteraan buruh. Secara simultan variabel serikat pekerja dan hubungan industrial berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap kesejahteraan buruh. Keterbatasan penelitian ini adalah lokasi penelitian yang jauh, data yang diperoleh pada saat wawancara tidak banyak karena keterbatasan jawaban responden pada saat dilakukan wawancara dan isi kuesioner terkadang tidak menunjukkan pendapat responden yang sebenarnya.
Kata Kunci: Serikat Pekerja, Hubungan Industrial, Kesejahteraan Buruh
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > HB Economic Theory |
Depositing User: | S.Sos Rasman - |
Date Deposited: | 04 Apr 2022 00:41 |
Last Modified: | 04 Apr 2022 00:41 |
URI: | http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/15077 |