Pengaruh Motivasi dan Pelatihan Kerja terhadap Peningkatan Kompetensi dan Kinerja Guru pada Sekolah Swasta “AAA” Kota Makassar.


Suzan, Naftalli (2022) Pengaruh Motivasi dan Pelatihan Kerja terhadap Peningkatan Kompetensi dan Kinerja Guru pada Sekolah Swasta “AAA” Kota Makassar. Thesis thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of cover]
Preview
Image (cover)
A012191038_tesis_24-02-2022 cover.png

Download (205kB) | Preview
[thumbnail of bab 1-2] Text (bab 1-2)
A012191038_tesis_24-02-2022 1-2.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of daftar pustaka] Text (daftar pustaka)
A012191038_tesis_24-02-2022 dp.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of full text] Text (full text)
A012191038_tesis_24-02-2022.pdf
Restricted to Repository staff only until 1 January 2027.

Download (2MB) | Request a copy

Abstract (Abstrak)

Penelitian ini bertujuan mengetahui pengaruh motivasi dan pelatihan kerja terhadap peningkatan kompetensi dan kinerja guru pada Sekolah swasta “AAA” Kota Makassar.
Pendekatan penelitian yang digunakan adalah pendekatan kuantitatif. Populasi penelitian ini adalah seluruh guru di Sekolah swasta “AAA” Kota Makassar, sebanyak 90 orang. Metode pengumpulan data menggunakan observasi dan kuisioner. Data dianalisis dengan menggunakan analisis jalur (path analysis).
Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) motivasi kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap peningkatan kompetensi guru pada Sekolah swasta “AAA” Kota Makassar; (2) pelatihan kerja berpengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap peningkatan kompetensi guru pada Sekolah swasta “AAA” Kota Makassar; (3) motivasi kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja guru pada Sekolah swasta “AAA” Kota Makassar; (4) pelatihan kerja berpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap kinerja guru pada Sekolah swasta “AAA” Kota Makassar; (5) kompetensi guru berpengaruh positif dan signifikan terhadap peningkatan kinerja guru pada Sekolah swasta “AAA” Kota Makassar; (6) motivasi kerja secara tidak langsung berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja guru melalui kompetensi guru pada Sekolah swasta “AAA” Kota Makassar; (7) pelatihan kerja secara tidak langsung berpengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap kinerja guru melalui kompetensi guru pada Sekolah swasta “AAA” Kota Makassar.

Item Type: Thesis (Thesis)
Uncontrolled Keywords: Kata kunci: motivasi, pelatihan kerja, kompetensi, kinerja guru
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Divisions (Program Studi): Fakultas Ekonomi > Manajemen
Depositing User: Nasyir Nompo
Date Deposited: 07 Mar 2022 06:34
Last Modified: 07 Mar 2022 06:34
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/13708

Actions (login required)

View Item
View Item