Analisis Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Implementasi Program Penanggulangan COVID-19 Di Kota Makassar = Analysis of Factors Affecting the Implementation of the COVID-19 Management Program in the City of Makassar


Baso, Fatimasari (2022) Analisis Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Implementasi Program Penanggulangan COVID-19 Di Kota Makassar = Analysis of Factors Affecting the Implementation of the COVID-19 Management Program in the City of Makassar. Thesis thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Cover]
Preview
Image (Cover)
K012191007_tesis cover1.jpg

Download (192kB) | Preview
[thumbnail of Bab 1-2] Text (Bab 1-2)
K012191007_tesis bab 1-2.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of Dapus] Text (Dapus)
K012191007_tesis dapus-lamp.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of full taxt] Text (full taxt)
K012191007_tesis.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract (Abstrak)

Jumlah Kasus Covid-19 Di Provinsi Sulawesi Selatan per 1 Agustus 2020 dari 24 Kabupaten/Kota menunjukkan telah terjadi peningkatan dan penyebaran kasus Corona virus Disease 2019 (COVID-19) yang signifikan di wilayah Kota Makassar Provinsi Sulawesi Selatan. Kasus tersebut sudah termasuk zona merah dalam penyebaran Covid-19. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan rancangan “cross sectional study” yang bertujuan untuk mengetahui beberapa faktor yang mempengaruhi implementasi program pencegahan COVID-19 di kota Makassar.
Sampel dalam penelitian ini adalah sebagian petugas pelaksana penanggulangan COVID-19 yang ditugaskan oleh dinas kesehatan pada masing-masing puskesmas dikota Makassar, jumlah sampel adalah 100 orang. Metode pengumpulan data dengan wawacara langsung menggunakan kuisioner. Pengolahan data dengan menggunakan SPPS kemudian hasil penelitian disajikan dalam bentuk tabel disertai dengan narasi.
Hasil penelitian menunjukkan faktor yang berpengaruh dengan implementasi program adalah komunikasi (p value = 0.000), sumber daya (p value = 0.001), dan sikap (p value = 0.004). sedangkan faktor yang tidek berpengaruh terhadap implementasi program penanggulangan COVID-19 adalah birokrasi (p value = 0.004). setelah analisis lanjut diketahui bahwa sikap merupakan faktor yang paling berpengaruh secara simultan terhadap implementasi program penanggulangan Covid-19 di Kota Makassar. Diharapkan agar skrining dan tracing tetap dilakukan kepada masyarakat agar mengurangi risiko penularan yang lebih besar.
Keywords: Implementasi, Penanggulangan, COVID-19, Satuan tugas, Program

Item Type: Thesis (Thesis)
Subjects: Q Science > Q Science (General)
Depositing User: S.Sos Rasman -
Date Deposited: 12 Jan 2022 04:04
Last Modified: 12 Jan 2022 04:04
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/12050

Actions (login required)

View Item
View Item