Wahyuni, Sri Reski (2021) TINJAUAN YURIDIS PELANGGARAN KEKARANTINAAN KESEHATAN YANG MENYEBABKAN KEDARURATAN KESEHATAN MASYARAKAT (Studi Kasus Putusan No. 47/Pid.S/2020/PN.Mks). Skripsi thesis, UNIVERSITAS HASANUDDIN.
B011171108_skripsi COVER1.png
Download (179kB) | Preview
B011171108_skripsi 1-2.pdf
Download (1MB)
B011171108_skripsi DP.pdf
Download (179kB)
B011171108_skripsi.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (1MB)
Abstract (Abstrak)
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dua hal yaitu: pertama, menganalisis perbuatan yang dikualifikasikan sebagai pelanggaran kekerantinaan kesehatan yang menyebabkan kedaruratan kesehatan masyarakat, kedua menganalisis penerapan hukum pidana materil dalam tindak pidana pelanggaran kekarantinaan kesehatan yang mengakibatkan kedaruratan kesehatan masyarakat berdasarkan putusan Nomor 47/Pid.S/2020/PN.Mks.
Penelitian ini menggunakan penelitian Normatif dengan metode pendekatan perundang-undangan dan pendekatan kasus. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian hukum normatif.Teknik pengumpulan bahan hukum penulis mengumpulkan bahan hukum menggunakan sumber literatur yang menjadi bahan kajian penulis dengan teknik analisis bahan hukum yang digunakan menggunakan analisis kualitatif.
Dari penelitian yang dilakukan, penulis mendapatkan hasil yaitu: (1) kualifikasi pelanggaran kekarantinaan kesehatan yang mengakibatkan kedaruratan kesehatan masyarakat dimana segala unsurnya telah memenuhi rumusan delik. (2) penerapan hukum pidana materiil dalam putusan No.47/Pid.S/2020/PN.Mks sudah tepat, dan memenuhi unsur delik yang dimuat dalam Pasal 93 ayat (1) jo Pasal 9 ayat (1) Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 6 Tahun 2018 Tentang Kekarantinaan Kesehatan Jo. Pasal 56 ke-1 atau ke-2 KUHP; tetapi terdapat pasal yang mengalami kesalahan pengetikan dan tentunya akan berdampak pada pembacaannya sehingga implikasi hukumnya adalah dapat batal demi hukum.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | K Law > K Law (General) |
Divisions (Program Studi): | Fakultas Hukum > Ilmu Hukum |
Depositing User: | Nasyir Nompo |
Date Deposited: | 16 Aug 2021 00:28 |
Last Modified: | 16 Aug 2021 00:28 |
URI: | http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/5423 |