KURNIATULLAH, DUHA AWALUDDIN (2019) STUDI EKSPERIMENTAL PERKUATAN TANAH LUNAK DENGAN GEOGRID KOLOM GRANULAR BUATAN = EXPERIMENTAL STUDY OF SOFT SOIL EINFORCEMENT WITH GEOGRID ARTIFICIAL GRANULAR COLUMN. Disertasi thesis, Universitas Hasanuddin.
19_P0800313403_Disertasi_Cover1.jpg
Download (4kB) | Preview
19_P0800313403_Disertasi(FILEminimizer) ... ok 1-2.pdf
Download (734kB)
19_P0800313403_Disertasi(FILEminimizer) ... ok dapus-lam.pdf
Download (148kB)
19_P0800313403_Disertasi(FILEminimizer) ... ok.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (1MB)
Abstract (Abstrak)
DUHA AWALUDDIN KURNIATULLAH. Studi Eksperimental Perkuatan Tanah Lunak Dengan Geogrid Kolom Granular Buatan. (dibimbing oleh Lawalenna Samang, Tri Harianto dan Nur Ali)
Penelitian ini bertujuan untuk menginvestigasi; karakteristik kekuatan material granular buatan tanah lunak stabilisasi semen, parameter desain elemen kolom granular buatan yang dibungkus geogrid dan kapasitas dukung model kolom granular buatan perkuatan tanah lunak. Material granular buatan terdiri dari prisma segitiga, kubus dan prisma segienam dengan volume yang sama, terbuat dari tanah lunak yang distabilisasi semen dengan metode trial mix untuk merepresentasikan kekuatan setara kriteria desain lapisan sub-base jalan. Uji elemen kolom granular buatan dan uji model perkuatan tanah lunak dengan sistem kolom granular buatan-geogrid dilakukan pada setiap variasi bentuk.
Berdasarkan kriteria desain nilai CBR=20% untuk lapisan sub-base jalan, maka stabilisasi semen ditetapkan 12,5% yang berkesesuaian nilai kuat tekan qu=400 kN/m2 dengan rasio air semen w/c sebesar 1,9. Sub-grade modulus elemen kolom berbagai bentuk granular E=1,58x104-2,67x104 kN/m2 dengan angka poisson =0,29-0,33, granular bentuk prisma segienam menunjukkan performa kapasitas dan parameter desain yang lebih tinggi. Model perkuatan tanah lunak dengan kolom granular buatan-geogrid secara signifikan memperbaiki kapasitas dukung sistem pondasi tanah lunak dengan rasio peningkatan 28,5-33. Bentuk granular prisma segienam memiliki performa lebih baik dibandingkan tipe granular lainnya.
Kata kunci : tanah lunak, kolom granular buatan, modulus sub-grade, deformasi, kapasitas dukung
Item Type: | Thesis (Disertasi) |
---|---|
Subjects: | T Technology > TC Hydraulic engineering. Ocean engineering |
Depositing User: | S.Sos Rasman - |
Date Deposited: | 12 Aug 2021 02:13 |
Last Modified: | 12 Aug 2021 02:13 |
URI: | http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/5248 |