HUBUNGAN ANTARA KADAR RED CELL DISTRIBUTION WIDTH (RDW) DENGAN LETAK TUMOR DAN STADIUM KANKER KOLOREKTAL = CORRELATION OF RED CELL DISTRIBUTION WIDTH WITH (RDW) TUMOR LOCATION AND STAGE FOR COLORECTAL CANCER


PRASETYO, DEO (2023) HUBUNGAN ANTARA KADAR RED CELL DISTRIBUTION WIDTH (RDW) DENGAN LETAK TUMOR DAN STADIUM KANKER KOLOREKTAL = CORRELATION OF RED CELL DISTRIBUTION WIDTH WITH (RDW) TUMOR LOCATION AND STAGE FOR COLORECTAL CANCER. Thesis thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Cover]
Preview
Image (Cover)
C045182008_tesis_28-02-2024 Cover1.jpg

Download (273kB) | Preview
[thumbnail of Bab 1-2] Text (Bab 1-2)
C045182008_tesis_28-02-2024 bab1-2(FILEminimizer).pdf

Download (789kB)
[thumbnail of Dapus] Text (Dapus)
C045182008_tesis_28-02-2024 Dapus(FILEminimizer).pdf

Download (586kB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
C045182008_tesis_28-02-2024(FILEminimizer).pdf
Restricted to Repository staff only until 8 April 2026.

Download (1MB)

Abstract (Abstrak)

LATAR BELAKANG : Kolonoskopi merupakan metode skrining baku emas untuk mendeteksi KKR namun dengan biaya yang tinggi. RDW dapat digunakan untuk menilai beberapa penyakit non- hematologi lainnya, salah satunya adalah kanker. Adanya alternatif untuk skrining dan/atau menentukan faktor prognostik terhadap KKR diharapkan dapat membantu negara-negara berkembang untuk meningkatkan program skrining dan deteksi dini KKR. METODE :. Penelitian ini bersifat observasional analitik dengan pendekatan cross sectional dengan menghubungkan antara letak dan stadium kanker kolorektal dengan kadar serum RDW-CV di RSUP Dr.Wahidin Sudirohusodo selama 6 tahun dan dilakukan Analisis statistik dengan metode Uji Kolmogorov-Smirnov dan Uji Korelasi Spearman dengan hasil nilai p <0,05. HASIL PENELITIAN : Didapatkan hubungan yang signifikan antara kadar RDW dan stadium kanker kolorektal kanker dengan Median RDW stadium 1 (14,4), stadium 2 (17,2), stadium 3 (18,4) dan stadium 4 (20,8). Hasil P Value : <0,001 (< 0,05). Tidak terdapat hubungan yang signifikan antara kadar RDW dan letak kanker kolorektal dengan Median RDW kolon kanan (17,4), kolon kiri memiliki Median (19). Hasil P Value : 0,323 (>0.05). KESIMPULAN : Hampir seluruh pasien dengan kanker kolorektal mengalami peningkatan kadar RDW-CV dan setelah dilakukan analisa data antara kadar RDW-CV dengan stadium kanker kolorektal didapatkan korelasi yang bermakna, sedangkan setelah dilakukan Analisa data antara kadar RDW-CV dengan letak dari KKR didapatkan hasil yang tidak bermakna.

Keyword : kanker kolorektal, letak kanker kolorektal, stadium kanker kolorektal, RDW-CV, tumor marker

Item Type: Thesis (Thesis)
Uncontrolled Keywords: kanker kolorektal, letak kanker kolorektal, stadium kanker kolorektal, RDW-CV, tumor marker.
Subjects: R Medicine > RD Surgery
Divisions (Program Studi): Fakultas Kedokteran > PPDS Ilmu Bedah
Depositing User: Rasman
Date Deposited: 22 Jul 2025 02:05
Last Modified: 22 Jul 2025 02:05
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/47688

Actions (login required)

View Item
View Item