Kadri, Triana Khadijah (2024) PENGGUNAAN VORTEX GENERATOR BERBENTUK SEGITIGA PADA FITTING ELBOW SISTEM PENDINGIN KONDENSOR AIR CONDITIONER = The Use of Triangular Vortex Generators on Fitting Elbows in Air Conditioner Condenser Cooling Systems. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.
![[thumbnail of Cover]](/46043/1.hassmallThumbnailVersion/D091191086_skripsi_04-04-2024%20cover1.png)

D091191086_skripsi_04-04-2024 cover1.png
Download (167kB) | Preview
![[thumbnail of Bab 1-2]](/style/images/fileicons/text.png)
D091191086_skripsi_04-04-2024 1-2(FILEminimizer).pdf
Download (708kB)
![[thumbnail of Dapus]](/style/images/fileicons/text.png)
D091191086_skripsi_04-04-2024 dp(FILEminimizer).pdf
Download (309kB)
![[thumbnail of Full Text]](/style/images/fileicons/text.png)
D091191086_skripsi_04-04-2024(FILEminimizer).pdf
Restricted to Repository staff only until 8 May 2027.
Download (2MB)
Abstract (Abstrak)
Kondensor merupakan salah satu komponen pendukung dari sistem pendingin ruangan di kapal. Perancangan sistem instalasi perpipaan pendingin kondensor cenderung menggunakan fitting elbow karena ketersediaan ruang yang terbatas. Perubahan aliran dan pengangkutan partikel yang melewati elbow menyebabkan terjadinya fenomena korosi erosi sehingga mempersingkat masa pakai yang membutuhkan penggantian. Salah satu alat yang digunakan dalam menggurangi korosi erosi pada pipa adalah vortex generator. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui besar laju aliran air laut pada sistem pendingin kondensor di kapal dengan penambahan vortex generator berbentuk segitiga dan mengetahui pengaruh variasi jarak vortex generator terhadap korosi erosi pada pipa. Dalam penelitian ini digunakan pemodelan CFD (Computational Fluid Dynamic) pada software ANSYS R2 2020 untuk mempresiksi kecepatan dan laju erosi pada aliran air laut dengan variasi 8 jarak vortex generator berbentuk segitiga. Didapatkan hasil berupa profil kecepatan dan laju erosi pada elbow pipa. Hasil simulasi CFD menunjukkan bahwa kecepatan fluida setelah penambahan vortex generator pada elbow pipa akan berkurang dari kecepatan fluida tanpa vortex generator, dengan nilai kecepatan terendah pada variasi model vortex generator 0,3R sebelum inlet elbow berkurang sebesar 0,361% dan semakin jauh jarak vortex generator dari inlet, maka semakin kecil nilai kecepatan dan laju erosi. Pemasangan vortex generator yang paling efisien untuk mengatasi masalah korosi erosi p nada pipa elbow yaitu jarak 0.3R sebelum inlet elbow dengan nilai 4,29E-07 kg/m^2 s ditinjau dari segi distribusi erosi permukaan vortex generator dan pipa yang relatif kecil area terdampak erosi dibandingkan dengan model elbow standar.
Keyword : Erosi, Vortex Generator, Elbow, CFD (Computational Fluid Dynamic)
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Erosion, Vortex Generator, Elbow, CFD (Computational Fluid Dynamic) |
Subjects: | T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General) |
Divisions (Program Studi): | Fakultas Teknik > Teknik Sistem Perkapalan |
Depositing User: | Rasman |
Date Deposited: | 07 Jul 2025 05:59 |
Last Modified: | 07 Jul 2025 05:59 |
URI: | http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/46043 |