Studi Tingkat Kebisingan dan Model Perambatan (Studi Kasus KMN Al Fajri) = Studi of Noise Level and Processing Models (Case Study of KMN Al Fajri)


HIDAYAT, FACHRUL ISLAM (2024) Studi Tingkat Kebisingan dan Model Perambatan (Studi Kasus KMN Al Fajri) = Studi of Noise Level and Processing Models (Case Study of KMN Al Fajri). Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Cover]
Preview
Image (Cover)
D091191045_skripsi_18-07-2024 cover1.png

Download (205kB) | Preview
[thumbnail of Bab 1-2] Text (Bab 1-2)
D091191045_skripsi_18-07-2024 1-2(FILEminimizer).pdf

Download (590kB)
[thumbnail of Dapus] Text (Dapus)
D091191045_skripsi_18-07-2024 dp(FILEminimizer).pdf

Download (2MB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
D091191045_skripsi_18-07-2024(FILEminimizer).pdf
Restricted to Repository staff only until 7 May 2027.

Download (4MB)

Abstract (Abstrak)

Di Indonesia dengan persentase luas laut sebesar 70% mengakibatkan pengaplikasian kapal perikanan begitu besar. Pada tahun 2021 jumlah kapal perikanan di Sulawesi Selatan saja terdapat sebanyak 22.451 kapal. Dalam pengaplikasiannya regulasi mengenai kebisingan tidak diterapkan dengan baik terlebih pada kapal-kapal perikanan, maka dari itu pada ABK berpeluang besar terkena dampak dari kebisingan tersebut. Dalam dunia perkapalan terdapat regulasi dalam berbagai klas mengenai nilai ambang batas maksimum mengenai kebisingan seperti pada regulasi IMO (International maritime organization), ABS (American Bureau of Shipping) dan LR (Llyod’s Register). Tujuan penelitian ini yang pertama adalah untuk mendapatkan tingkat kebisingan pada ruang mesin dan geladak utama kapal, kedua untuk mendapatkan evaluasi tingkat kebisingan dari beberapa regulasi, yang ketiga untuk mendapatkan model perambatan pada geladak kapal. Metode penelitian yang digunakan adalah survey untuk mengetahui tingkat kebisingan pada kapal dan dilanjutkan dengan statistika untuk mengetahui model perambatan. Berdasarkan hasil pengambilan data tingkat kebisingan terbesar untuk bagian atas geladak berada pada lajur GA dan GD pada titik 3 – 4, dengan kebisingan tertinggi yaitu sebesar 102,57 dB sedangkan yang terendah yaitu 79,17 dB. Untuk bagian kamar mesin berada pada rentang 99,2 – 104,1 dB dengan kebisingan tertinggi pada titik EB1 pada jarak 0. Dari Hasil regresi didapatkan model persamaan Transmission Loss (dB) = 0,1749 x Luasan partisi (m^2) + 16,21754.

Kata Kunci : Kebisingan, Kapal Perikanan, Perambatan

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Noise, Fishing Vessel, Propagation.
Subjects: T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General)
Divisions (Program Studi): Fakultas Teknik > Teknik Sistem Perkapalan
Depositing User: Rasman
Date Deposited: 07 Jul 2025 05:59
Last Modified: 07 Jul 2025 05:59
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/46039

Actions (login required)

View Item
View Item