SINTESIS BIO-KOMPOSIT Ca2Fe2O5/KITOSAN/AC MENGGUNAKAN METODE MECHANICAL ALLOYING SEBAGAI MATERIAL FOTOKATALIS LIMBAH CAIR


Ola, Andi Tessiwoja Tenri (2023) SINTESIS BIO-KOMPOSIT Ca2Fe2O5/KITOSAN/AC MENGGUNAKAN METODE MECHANICAL ALLOYING SEBAGAI MATERIAL FOTOKATALIS LIMBAH CAIR. Thesis thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of H032221009_tesis_27-02-2024 Cover1.jpg]
Preview
Image
H032221009_tesis_27-02-2024 Cover1.jpg

Download (213kB) | Preview
[thumbnail of H032221009_tesis_27-02-2024 Bab 1-2.pdf] Text
H032221009_tesis_27-02-2024 Bab 1-2.pdf

Download (795kB)
[thumbnail of H032221009_tesis_27-02-2024 Dapus.pdf] Text
H032221009_tesis_27-02-2024 Dapus.pdf

Download (378kB)
[thumbnail of H032221009_tesis_27-02-2024.pdf] Text
H032221009_tesis_27-02-2024.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract (Abstrak)

Proses produksi dari industri pewarna menarik perhatian dengan menghasilkan produk yang membantu pekerjaan manusia. Pewarna yang digunakan dibuang ke badan air sehingga menimbulkan dampak negatif pada ekosistem air dan mengurangi ketersediaan air bersih. Salah satu cara dalam mengatasi masalah limbah cair pewarna yaitu dengan proses fotokatalis. Penelitian ini berfokus pada material fotokatalis memanfaatkan sinar tampak yaitu Ca2Fe2O5 yang dicampurkan dengan Kitosan/AC untuk mendegradasi polutan pewarna Congo Red. Material Ca2Fe2O5 dicampurkan Kitosan/AC dengan variasi komposisi massa 30%, 50%, dan 70% denga metode Mechanical Alloying. Hasil karakterisasi XRD memperlihatkan campuran Ca2Fe2O5/Kitosan/AC memiliki jarak antar atom semakin besar dan ukuran kristal seiring bertambahnya komposisi massa campuran Kitosan/AC. Hasil karakterisasi FTIR memperlihatkan material Ca2Fe2O5 dan Kitosan/AC tercampur dengan terbentuknya ikatan Fe-O-Ca dan terjadi pergeseran puncak ke gugus fungsi N-H. Hasil karakterisasi UV-Vis memperlihatkan nilai absorbansi setelah pengujian fotokatalis mengalami penurunan. Aktivitas fotokatalis dilakukan menggunakan polutan Congo Red dan didapatkan hasil yang optimal yaitu persentase degradasi 95,176% menggunakan material katalis Ca2Fe2O5 dengan komposisi massa katalis 0,500 g pada durasi penyinaran 10 menit didukung dengan laju kinetik fotodegradasi yang tinggi. Akan tetapi, penggunaan komposisi campuran Kitosan/AC pada material Ca2Fe2O5/50%(Kitosan/AC) dan Ca2Fe2O5/70%(Kitosan/AC mengalami ternyata menurunkan persentase degradasi polutan Congo Red. Secara keseluruhan, penelitian ini mengatasi masalah dengan mendegradasi polutan air diakibatkan limbah cair pewarna menggunakan material katalis yang mampu bekerja pada sinar tampak.

Item Type: Thesis (Thesis)
Subjects: Q Science > Q Science (General)
Divisions (Program Studi): Fakultas Matematika dan Ilmu Peng. Alam > Fisika
Depositing User: Nasyir Nompo
Date Deposited: 07 Jul 2025 00:28
Last Modified: 07 Jul 2025 00:28
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/46013

Actions (login required)

View Item
View Item