Ardi, Ardi (2025) PENGARUH PENGENALAN RUANG PERAWATAN OPERASI TERHADAP TINGKAT KECEMASAN PADA PASIEN OPERASI DI INSTALASI BEDAH SENTRAL RSUP DR. WAHIDIN SUDIROHUSODO MAKASSAR. Skripsi thesis, UNIVERSITAS HASANNUDDIN.
![[thumbnail of R011221078_skripsi_28-11-2024 BAB 1-2.pdf]](/style/images/fileicons/text.png)
R011221078_skripsi_28-11-2024 BAB 1-2.pdf
Download (2MB)
![[thumbnail of R011221078_skripsi_28-11-2024 COVER1.jpg]](/44498/2.hassmallThumbnailVersion/R011221078_skripsi_28-11-2024%20COVER1.jpg)

R011221078_skripsi_28-11-2024 COVER1.jpg
Download (239kB) | Preview
![[thumbnail of R011221078_skripsi_28-11-2024 DP.pdf]](/style/images/fileicons/text.png)
R011221078_skripsi_28-11-2024 DP.pdf
Download (932kB)
![[thumbnail of R011221078_skripsi_28-11-2024.pdf]](/style/images/fileicons/text.png)
R011221078_skripsi_28-11-2024.pdf
Restricted to Repository staff only until 28 February 2027.
Download (5MB)
Abstract (Abstrak)
Ardi, “Pengaruh Pengenalan Ruang Perawatan Operasi Terhadap Tingkat Kecemasan pada Pasien Operasi di Instalasi Bedah Sentral RSUP Dr. Wahidin Sudirohusodo Makassar” dibimbing oleh Erfina dan Nurmaulid (xiii + 67 halaman + 8 tabel + 8 lampiran)
Latar belakang: Operasi merupakan ancaman aktual maupun potensial yang dapat menimbulkan stres psikologis maupun fisiologis pada pasien dan merupakan pengalaman yang sulit hampir bagi semua pasien. Salah satu tindakan keperawatan yang tepat dalam mengurangi kecemasan pasien pre operasi dengan pemberian pendidikan perioperatif yaitu melakukan orientasi pre operasi. Penelitian ini bertujuan mengetahui pengaruh pengenalan ruang perawatan operasi terhadap tingkat kecemasan pada pasien operasi di Instalasi Bedah Sentral RSUP Dr. Wahidin Sudirohusodo Makassar.
Metode: Penelitian ini menggunakan quasi experimental dengan rancangan non equivalent control group design. Populasi dalam penelitian ini adalah semua pasien pre operasi di Instalasi Bedah Sentral RSUP Dr. Wahidin Sudirohusodo Makassar dengan jumlah sampel sebanyak 104 orang, dimana 52 orang pada kelompok intervensi dan 52 orang pada kelompok kontrol. Teknik pengambilan sampel menggunakan consecutive sampling. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan kuesioner Depression, Anxiety, and Stress Scale (DASS 42). Uji statistik yang digunakan adalah uji Mann Withney dengan tingkat signifikan α<0,05.
Hasil: Penelitian ini diperoleh mean±SD pada kelompok intervensi yaitu 8,08±3,048, sedangkan pada kelompok kontrol yaitu 10,08±3,519. Hasil uji Mann Withney diperoleh nilai z sebesar -2,778 >〖"-z" 〗_("α" ⁄"2" )=1.96 dan nilai ρ=0,005 < α=0,05, maka dengan demikian hipotesis diterima.
Kesimpulan: Ada pengaruh pengenalan ruang perawatan operasi terhadap tingkat kecemasan pada pasien operasi di Instalasi Bedah Sentral RSUP Dr. Wahidin Sudirohusodo Makassar. Oleh karena itu, diharapkan perawat dapat melakukan orientasi pengenalan ruang operasi pada pasien dengan memberikan informasi mengenai operasi yang akan dijalan dan persiapan psikologis menghadapi operasi
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RT Nursing |
Divisions (Program Studi): | Fakultas Keperawatan > Keperawatan |
Depositing User: | Unnamed user with username pkl2 |
Date Deposited: | 07 May 2025 02:39 |
Last Modified: | 07 May 2025 02:39 |
URI: | http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/44498 |