Fauzan, Mutawakkil Fardin (2024) Hubungan Antara Tingkat Kepercayaan Pasien Terhadap Dokter Dan Kekerasan Simbolik Dokter Terhadap Pasien: Analisis Komunikatif Dalam Praktik Medis = The Relationship Between Patients' Level of Trust in Doctors and Doctors' Symbolic Violence towards Patients: A Communicative Analysis of Medical Practice. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.
![[thumbnail of J011211089_skripsi_29-11-2024 BAB 1-2.pdf]](/style/images/fileicons/text.png)
J011211089_skripsi_29-11-2024 BAB 1-2.pdf
Download (1MB)
![[thumbnail of J011211089_skripsi_29-11-2024 COVER1.jpg]](/43981/2.hassmallThumbnailVersion/J011211089_skripsi_29-11-2024%20COVER1.jpg)

J011211089_skripsi_29-11-2024 COVER1.jpg
Download (364kB) | Preview
![[thumbnail of J011211089_skripsi_29-11-2024 DP.pdf]](/style/images/fileicons/text.png)
J011211089_skripsi_29-11-2024 DP.pdf
Download (4MB)
![[thumbnail of J011211089_skripsi_29-11-2024.pdf]](/style/images/fileicons/text.png)
J011211089_skripsi_29-11-2024.pdf
Restricted to Repository staff only until 24 February 2027.
Download (6MB)
Abstract (Abstrak)
Latar belakang. Interaksi dokter-pasien menentukan efektivitas penyembuhan yang diberikan. Interaksi yang baik dapat terjadi bila kepercayaan antara dokter dan pasien terjalin secara positif. Kepercayaan tersebut menyebabkan relasi kuasa dokter terhadap pasien kuat. Namun relasi kuasa yang kuat juga berpotensi menimbulkan kekerasan simbolik. Tujuan. Penelitian ini berfokus untuk menemukan hubungan antara tingkat kepercayaan pasien terhadap dokter dan kekerasan simbolik dokter terhadap pasien serta pandangan dokter dan pasien yang berhubungan dengan fenomena kekerasan simbolik dan relasi kuasa dokter terhadap pasien. Metode. Penelitian ini menggunakan mixed methods dengan teknik cluster sampling pada fasilitas kesehatan yang mewakili daerah urban, yaitu Rumah Sakit Umum Daerah Kota Makassar dan Rumah Sakit Gigi dan Mulut Pendidikan Universitas Hasanuddin, dan rural, yaitu Puskesmas Bangkala dan Puskesmas Barombong. Data kuantitatif diperoleh dari 175 pasien dengan kriteria pasien berumur 17 tahun ke atas, kemudian diolah untuk mendapatkan data kualitatif bersama hasil wawancara dengan 8 pasien dan 6 dokter dengan kriteria pengalaman praktik minimal 3 tahun. Hasil. Tingkat kepercayaan pasien memiliki pengaruh negatif terhadap frekuensi kekerasan simbolik dokter terhadap pasien. Kemudian wawancara mendalam juga mengungkap pandangan pasien dan dokter dari fenomena tersebut. Kesimpulan. Semakin besar tingkat kepercayaan maka frekuensi kekerasan simbolik yang dialami pasien adalah rendah, begitupun sebaliknya. Kemudian, kekerasan simbolik dokter kepada pasien menunjukkan bahwa penyebab fenomena ini terjadi lebih condong karena adanya kebiasaan (habitus) yang terinternalisasi dalam lingkungan medis.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Interaksi dokter-pasien, kebiasaan (habitus), kekerasan simbolik, relasi kuasa, tingkat kepercayaan |
Subjects: | R Medicine > RK Dentistry |
Divisions (Program Studi): | Fakultas Pendidikan Dokter Gigi > Pendidikan Dokter Gigi |
Depositing User: | Unnamed user with username pkl2 |
Date Deposited: | 15 Apr 2025 07:02 |
Last Modified: | 15 Apr 2025 07:02 |
URI: | http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/43981 |