Rancang Bangun Media Informasi Laboratorium Berbasis Android Menggunakan Teknologi Near Field Communication (NFC)


Halim, Muhammad (2025) Rancang Bangun Media Informasi Laboratorium Berbasis Android Menggunakan Teknologi Near Field Communication (NFC). Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of D041181013_skripsi_09-01-2025  bab 1-2.pdf] Text
D041181013_skripsi_09-01-2025 bab 1-2.pdf

Download (4MB)
[thumbnail of D041181013_skripsi_09-01-2025 cover1.jpg]
Preview
Image
D041181013_skripsi_09-01-2025 cover1.jpg

Download (243kB) | Preview
[thumbnail of D041181013_skripsi_09-01-2025 dp.pdf] Text
D041181013_skripsi_09-01-2025 dp.pdf

Download (104kB)
[thumbnail of D041181013_skripsi_09-01-2025.pdf] Text
D041181013_skripsi_09-01-2025.pdf
Restricted to Repository staff only until 20 February 2027.

Download (10MB)

Abstract (Abstrak)

Saat ini masih banyak laboratorium yang menggunakan metode konvensional dalam menyediakan informasi, seperti papan pengumuman atau cetak info yang sering kali sulit untuk di-update secara cepat dan efisien. Selain itu, kurangnya interaksi dan pengalaman personalisasi dalam penyampaian informasi juga dapat mengurangi efektivitas pemahaman materi dan kesadaran tentang keselamatan serta etika laboratorium. Teknologi Near Field Communication (NFC) adalah salah satu solusi modern yang menarik perhatian untuk mengatasi kendala ini. NFC adalah metode komunikasi nirkabel yang memungkinkan berbagi data antara dua perangkat yang berdekatan satu sama lain. Pengguna hanya perlu mendekatkan perangkat Android mereka ke tag NFC yang telah dipasang untuk mendapatkan informasi tersebut. Selain itu, informasi juga dapat lebih mudah di-update melalui perangkat smartphone. Sistem ini dibagi menjadi dua berdasarkan penggunanya, yaitu pengunjung dan admin. Untuk pengunjung, sistem melakukan pengambilan Unique Identifier (UID) melalui identifikasi tag NFC dan menampilkan informasi laboratorium jika UID sesuai dengan yang ada di web service. Pengguna admin memiliki hak khusus untuk pengelolaan data seperti tambah, edit, dan hapus data. Hasil pengujian menggunakan metode black box menunjukkan bahwa aplikasi berfungsi dengan baik dalam berbagai kondisi dan skenario penggunaan. Aplikasi ini mendeteksi tag NFC secara akurat pada jarak maksimal 1.5 cm, dan waktu respon yang cepat, yaitu sekitar 0,256 detik untuk memproses dan menampilkan informasi setelah tag NFC dipindai. Hasil validasi menunjukkan bahwa sistem ini dapat diandalkan serta memenuhi kebutuhan informasi laboratorium dengan efisien, memberikan pengalaman yang lebih personal dan interaktif dalam penyampaian informasi.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering
Divisions (Program Studi): Fakultas Teknik > Teknik Elektro
Depositing User: Unnamed user with username pkl2
Date Deposited: 10 Apr 2025 02:50
Last Modified: 10 Apr 2025 02:50
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/43784

Actions (login required)

View Item
View Item