ANALISIS YURIDIS TERHADAP PENJATUHAN SANKSI DI BAWAH MINIMAL DALAM KASUS TINDAK PIDANA NARKOTIKA (STUDI PUTUSAN Nomor 79/Pid.Sus/2023/PN Plj) = JURIDICAL ANALYSIS OF THE IMPOSITION OF SANCTIONS BELOW THE MINIMUM IN NARCOTICS CRIME CASES (Case Study Decision Number 79/Pid.Sus/2023/PN Plj)


Febriani, Esti Nur (2024) ANALISIS YURIDIS TERHADAP PENJATUHAN SANKSI DI BAWAH MINIMAL DALAM KASUS TINDAK PIDANA NARKOTIKA (STUDI PUTUSAN Nomor 79/Pid.Sus/2023/PN Plj) = JURIDICAL ANALYSIS OF THE IMPOSITION OF SANCTIONS BELOW THE MINIMUM IN NARCOTICS CRIME CASES (Case Study Decision Number 79/Pid.Sus/2023/PN Plj). Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Cover]
Preview
Image (Cover)
B011201299_skripsi_12-07-2024 cover1.png

Download (336kB) | Preview
[thumbnail of Bab 1-2] Text (Bab 1-2)
B011201299_skripsi_12-07-2024 1-2(FILEminimizer).pdf

Download (993kB)
[thumbnail of Dapus] Text (Dapus)
B011201299_skripsi_12-07-2024 dp(FILEminimizer).pdf

Download (305kB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
B011201299_skripsi_12-07-2024(FILEminimizer).pdf
Restricted to Repository staff only until 18 November 2026.

Download (1MB)

Abstract (Abstrak)

ESTI NUR FEBRIANI (B011201299). Analisis Yuridis Terhadap Penjatuhan Sanksi Di Bawah Minimal Dalam Kasus Tindak Pidana Narkotika (Studi Putusan Nomor 79/Pid.Sus/2023/Pn Plj). Dibimbing oleh Haeranah sebagai Pembimbing Utama dan Arnita Pratiwi Arifin sebagai Pembimbing Pendamping.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pertimbangan hukum majelis hakim dalam penjatuhan sanksi di bawah minimal dalam penyalahguna narkotika dalam putusan Nomor 79/Pid.Sus/2023/PN Plj dan mengetahui akibat yang ditimbulkan terhadap Putusan Hakim yang memutus perkara di bawah ketentuan minimal pemidanaan pada Undang-undang Narkotika.
Penelitian ini menggunakan penelitian hukum normatif dengan pendekatan perundang-undangan dan pendekatan kasus. Bahan hukum yang digunakan terdiri dari bahan hukum primer, yaitu peraturan Perundang-undangan dan Putusan Hakim. Bahan hukum sekunder yaitu literatur buku dan jurnal yang berkaitan dengan penelitian ini. Serta bahan hukum tersier, yaitu artikel serta literatur di internet sebagai data pendukung dalam penelitin ini. Keseluruhan bahan hukum tersebut dianalisis secara kualitatif dan disajikan secara deskriptif.
Adapun hasil penelitian ini, yaitu 1). akibat hukum penjatuhan sanksi di bawah batas minimal terhadap pelaku tindak pidana Narkotika, terhadap putusan hakim yang memutus di bawah ketentuan minimal jelas bertentangan dengan asas legalitas jika pada penafsiran peraturan perundang-undangan yang telah ada yang melahirkan penemuan hukum oleh hakim, yang menyebabkan tidak adanya kepastian hukum.2). pertimbangan hakim menjatuhkan sanksi di bawah batas minimal dalam tindak pidana narkotika dalam putusan nomor perkara 79/Pid.Sus/2023/PN Plj, Hakim berpendapat yang pada pokoknya akan menjatuhkan pidana penjara di bawah ketentuan pidana minimum khusus sebagaimana tersebut dalam Pasal 114 ayat (1) UU No. 35 Tahun 2009 tentang Narkotika.

Kata kunci: Sanksi, Sanksi Pidana Mimimum, Tindak Pidana Narkotika .

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Minimum Criminal Sanctions, Narcotics Crime, Sanction.
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions (Program Studi): Fakultas Hukum > Ilmu Hukum
Depositing User: S.Sos Rasman -
Date Deposited: 21 Nov 2024 03:00
Last Modified: 21 Nov 2024 03:00
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/39613

Actions (login required)

View Item
View Item