PERBANDINGAN KADAR ET-1 URINE ANTARA IBU HAMIL PREEKLAMSIA OBESITAS DENGAN IBU HAMIL PREEKLAMSIA NON OBESITAS


Rismawati, Rismawati (2024) PERBANDINGAN KADAR ET-1 URINE ANTARA IBU HAMIL PREEKLAMSIA OBESITAS DENGAN IBU HAMIL PREEKLAMSIA NON OBESITAS. Thesis thesis, Universitas Hasanuddin Makassar.

[thumbnail of P102212017_tesis_10-10-2024 bab 1-2.pdf] Text
P102212017_tesis_10-10-2024 bab 1-2.pdf

Download (807kB)
[thumbnail of P102212017_tesis_10-10-2024 cover1.jpg]
Preview
Image
P102212017_tesis_10-10-2024 cover1.jpg

Download (269kB) | Preview
[thumbnail of P102212017_tesis_10-10-2024 dp.pdf] Text
P102212017_tesis_10-10-2024 dp.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of P102212017_tesis_10-10-2024.pdf] Text
P102212017_tesis_10-10-2024.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract (Abstrak)

Introduction Pre eklamsia merupakan masalah kesehatan penyumbang angka kematian tertinggi di Indonesia. Tingginya angka kematian ibu merupakan masalah kesehatan yang mencerminkan kualitas pelayanan kesehatan selama kehamilan, persalinan dan nifas. Tujuan dari penelitian ini adalah menganalisis perbedaan endotelin-1 urine antara ibu hamil pre eklamsia dan ibu nifas dengan obesitas dan non obesitas. Method: Desain penelitian ini menggunakan crossectional dengan rancangan penelitian analitik observasional. Sampel penelitian adalah ibu pre eklamsia obesitas sebanyak 20 responden dan non obesitas sebanyak 20 responden. Penilaian berupa tekanan darah dan kadar endotelin ibu hamil dan nifas baik obesitas maupun non obesitas. Analisis data menggunakan paired t test. Results: Uji paired t test pada kelompok obesitas TDS Inpartu pada kelompok obesitas dan non obesitas nilai p= 0.271, TDD inpartu pada kelompok obesitas dan non obesitas nilai p= 0.573, TDS nifas pada kelompok obesitas dan non obesitas nilai p= 0.395, TDD nifas pada kelompok obesitas dan non obesitas nilai p= 0.468. Endotelin-1 nifas pada kelompok obesitas dan non obesitas nilai p= 0.797. TDD Inpartu – TDD Nifas nilai p= 0.577. TDD Inpartu – TDD Nifas nilai p= 0.748. ET-1 Inpartu – ET-1 Nifas pada kelompok obesitas p= 0.015. Conclusion: Terdapat perbedaan endotelin-1 pada urine ibu hamil preeklampsia dengan obesitas pada saat inpartu dan pada saat nifas,Terdapat perbedaan endotelin-1 pada urine ibu hamil preeklampsia dengan non-obesitas pada saat inpartu dan pada saat nifas. Tidak terdapat perubahan signifikan kadar endotelin-1 urine ibu hamil preeklampsia dengan obesitas pada saat inpartu dan nifas. Tetapi terdapat perubahan yang signifikan kadar endotelin-1 urine ibu hamil preeklampsia dengan non-obesitas pada saat inpartu dan nifas

Item Type: Thesis (Thesis)
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Divisions (Program Studi): Program Pascasarjana > Ilmu Kebidanan
Depositing User: Unnamed user with username chandra
Date Deposited: 18 Nov 2024 06:02
Last Modified: 18 Nov 2024 06:02
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/39300

Actions (login required)

View Item
View Item