KARATERISTIK MORFOMETRIK DAN MERISTIK GOLD SPOTTED SWEETLIPS, Plectorhinchus flavomaculatus (Cuvier, 1830) JANTAN DAN BETINA YANG DIDARATKAN DI TPI POETERE MAKASSAR


Jumarni, Jumarni (2023) KARATERISTIK MORFOMETRIK DAN MERISTIK GOLD SPOTTED SWEETLIPS, Plectorhinchus flavomaculatus (Cuvier, 1830) JANTAN DAN BETINA YANG DIDARATKAN DI TPI POETERE MAKASSAR. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of L021191089_skripsi_03-10-2023 CAVER1.jpg]
Preview
Image
L021191089_skripsi_03-10-2023 CAVER1.jpg

Download (310kB) | Preview
[thumbnail of L021191089_skripsi_03-10-2023 BAB 1-2.pdf] Text
L021191089_skripsi_03-10-2023 BAB 1-2.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of L021191089_skripsi_03-10-2023 DP.pdf] Text
L021191089_skripsi_03-10-2023 DP.pdf

Download (868kB)
[thumbnail of L021191089_skripsi_03-10-2023.pdf] Text
L021191089_skripsi_03-10-2023.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract (Abstrak)

Ikan kaneke, Plectorhinchus flavomaculatus (Cuvier, 1830) merupakan ikan karang famili Haemulidae. Informasi mengenai biologi ikan ini termasuk karakter morfometrik dan meristiknya masih belum banyak dilakukan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis perbedaan karakter morfometrik dan meristik ikan kaneke jantan dan betina yang didaratkan di TPI Poetere Makassar. Penelitian ini berlangsung sejak Oktober sampai Desember 2022. Pengambilan sampel dilakukan dengan mengambil hasil tangkap salah satu nelayan sebanyak 60 ekor ikan terdiri dari 30 ekor ikan jantan dan 30 ekor ikan betina. Identifikasi secara morfologi dilakukan dengan mengukur 16 karakter morfometrik dan sembilan (9) karakter meristik. Data morfometrik kemudian dianalisis menggunakan analisis diskriminan yang dilanjutkan dengan metode stepwise untuk mengetahui karakter morfometrik jantan dan betina sedangkan data meristik dianalisis menggunakan uji-t. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ikan kaneke betina berdistribusi normal dengan rata-rata 265,27 ± 19,71 mm, sedangkan panjang baku ikan jantan lebih bervariasi dibandingkan dengan panjang baku ikan jantan dengan rata-rata 265,03 ± 27,56mm. Uji tests of equality of group means, terdapat satu karakter morfometrik yang berbeda secara signifikan antara ikan jantan dan ikan betina yaitu panjang jari-jari lemah ke-2 sirip anal (Sig. 0,034). Berdasarkan hasil metode stepwise dari 16 karakter morfometrik yang digunakan terdapat tiga karakter yang signifikan mendiskriminasi ikan jantan dan betina, yaitu panjang kepala (A8), panjang jari-jari lemah ke-2 sirip anal (A12) dan tinggi pipi (A14). Akan tetapi, fungsi diskriminana yang terbentuk tidak dapat digunakan karena terdapat multikolinieritas antara A6 dengan A13. Sedangkan hasil uji-t terhadap karakter meristik terdapat dua karakter yang berbeda secara sginifikan yaitu jari-jari keras sirip anal (B3) dan jari-jari sirip perut kiri (B6).

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: S Agriculture > SH Aquaculture. Fisheries. Angling
Depositing User: Nasyir Nompo
Date Deposited: 03 Oct 2024 07:24
Last Modified: 03 Oct 2024 07:24
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/37776

Actions (login required)

View Item
View Item