Penerapan Metode Gamifikasi Guna Meningkatkan Daily Living Skills Siswa Tunagrahita Sekolah Dasar Luar Biasa Laniang Kota Makassar = Application of Gamification Methods to Improve Daily Living Skills of Students with Mental Disabilities at Laniang Special Elementary School, Makassar City


Fadhila, Faiqah Nur (2024) Penerapan Metode Gamifikasi Guna Meningkatkan Daily Living Skills Siswa Tunagrahita Sekolah Dasar Luar Biasa Laniang Kota Makassar = Application of Gamification Methods to Improve Daily Living Skills of Students with Mental Disabilities at Laniang Special Elementary School, Makassar City. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Cover]
Preview
Image (Cover)
R021201006_skripsi_10-07-2024 cover1.png

Download (707kB) | Preview
[thumbnail of Bab 1-2] Text (Bab 1-2)
R021201006_skripsi_10-07-2024 1-2.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of Dapus] Text (Dapus)
R021201006_skripsi_10-07-2024 dp.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
R021201006_skripsi_10-07-2024.pdf
Restricted to Repository staff only until 10 September 2026.

Download (3MB)

Abstract (Abstrak)

Anak tunagrahita ringan (IQ 50-70) memiliki keterbatasan kognitif dan motorik sehingga kesulitan dalam melakukan aktivitas sehari-hari (daily living skills) yang membuat mereka memiliki ketergantungan pada orang lain. Daily living skills padatunagrahita dapat dilatih melalui pelajaran bina diri. Namun, anak tunagrahita kesulitan untuk fokus sehingga diperlukan metode pembelajaran bina diri yang menarik. Tujuan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui 12 aspek daily living skills siswa tunagrahita ringan SDLB Laniang Kota Makassar sebelum dan setelah penerapan metode gamifikasi dalam pelajaran bina diri. Metode. Jenis penelitian adalah quasi experimental design dengan rancangan pre-test post-test. Metode gamifikasi yang diterapkan terdiri dari level 1-4 dengan Tingkat kesulitan yang berbeda tiap levelnya. Media pembelajaran yang digunakan selama program meliputi busy wall, sensory path, video animasi tutorial, flashcard, badge dan treasure hunt map. Hasil. Program telah dilaksanakan selama empat bulan dengan melibatkan 10 anak tunagrahita ringan di SDLB Laniang Kota Makassar, setelah pre-test dan post-test dibandingkan, didapatkan hasil bahwa terdapat peningkatan 12 aspek daily living skills pada sampel. Data awal diperoleh dari wawancara, observasi dan kuesioner yang diisi oleh orang tua, sementara data akhir berasal dari hasil observasi melalui aktivitas treasure hunt mencakup semua keterampilan yang diajarkan selama program. Hasil ini diperkuat dengan wawancara bersama orang tua dan guru. Kesimpulan. Metode gamifikasi yang diterapkan dapat membuat suasana belajar menjadi lebih menyenangkan sehingga anak lebih mudah fokus dalam pembelajaran bina diri dan meningkatkan 12 aspek daily living skills pada anak tunagrahita ringan di SDLB Laniang Kota Makassar.

Keywords : Tunagrahita ringan, Bina diri, Gamifikasi

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Mild mental retardation, Daily living skills, Gamification.
Subjects: R Medicine > RM Therapeutics. Pharmacology
Divisions (Program Studi): Fakultas Keperawatan > Fisioterapi
Depositing User: S.Sos Rasman -
Date Deposited: 10 Sep 2024 05:58
Last Modified: 10 Sep 2024 05:58
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/37259

Actions (login required)

View Item
View Item