Masyitha, Andi Ade Galuh (2024) PERLINDUNGAN KONSUMEN DALAM HAL TIDAK DICANTUMKANNYA KANDUNGAN GULA, GARAM, DAN LEMAK PADA MINUMAN SIAP SAJI = THE CONSUMER PROTECTION OVER ACCESSIBLE INFORMATION OF SUGAR, SALT AND FAT CONTENTS ON READY TO DRINK BEVERAGES. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.
B011191378_skripsi_29-01-2024 cover1.png
Download (142kB) | Preview
B011191378_skripsi_29-01-2024 1-2.pdf
Download (4MB)
B011191378_skripsi_29-01-2024 dp.pdf
Download (579kB)
B011191378_skripsi_29-01-2024.pdf
Restricted to Repository staff only until 26 August 2026.
Download (5MB)
Abstract (Abstrak)
ANDI ADE GALUH MASYITHA (B011191378), dengan judul “Perlindungan Konsumen Dalam Hal Tidak Dicantumkannya Kandungan Gula, Garam, dan Lemak pada Minuman Siap Saji”. Dibimbing oleh Nurfaidah Said selaku Pembimbing Utama dan Amaliyah selaku Pembimbing Pendamping.
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis tanggung jawab penerima waralaba dalam hal tidak dicantumkannya kandungan gula, garam, dan lemak pada minuman siap saji, dan peran Dinas Kesehatan Provinsi Sulawesi Selatan terkait pengawasan kandungan gula, garam, dan lemak pada usaha waralaba minuman siap saji.
Penelitian ini menggunakan metode penelitian hukum empiris yang berlokasi di Kota Makassar. Sampel dari penelitian ini yaitu pihak Dinas Kesehatan Provinsi Sulawesi Selatan, Dokter Ahli Gizi, Pelaku Usaha (Es Teh Indonesia, Kopi Janji Jiwa dan Mixue), dan konsumen. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah teknik wawancara, dengan melakukan tanya jawab. Teknik pengolahan data yang dilakukan dengan menggunakan teknik analisis deskriptif.
Hasil penelitian ini, yaitu: 1) Tanggung jawab penerima waralaba dalam hal tidak dicantumkannya kandungan gula, garam, dan lemak pada minuman siap saji dengan cara menampung saran dan masukan dari para konsumen yang nanti akan disampaikan langsung kepada franchisor agar saran dan masukan tersebut dapat dipertimbangkan untuk kesehatan konsumen. Hal ini dilakukan karena franchisee tidak memiliki kewenangan untuk membuat peraturan atau keputusan apapun tanpa persetujuan dari pihak franchisor. 2) Dinas Kesehatan Provinsi Sulawesi Selatan belum melaksanakan peran pengawasan kandungan gula, garam, dan lemak pada usaha waralaba minuman siap saji sampai saat ini belum pernah dilakukan terhadap para pelaku usaha waralaba. Hal tersebut dikarenakan belum ada arahan dan kebijakan dari Gubernur terkait pencantuman kandungan gula, garam, dan lemak pada minuman siap saji.
Kata Kunci: Minuman; Perlindungan Konsumen; Siap Saji.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Consumer Protection; Drink; Fast food. |
Subjects: | K Law > K Law (General) |
Divisions (Program Studi): | Fakultas Hukum > Ilmu Hukum |
Depositing User: | S.Sos Rasman - |
Date Deposited: | 03 Sep 2024 01:13 |
Last Modified: | 03 Sep 2024 01:13 |
URI: | http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/36361 |