Penangkaran Juwana Kuda Laut (Hippocampus barbouri) Dengan Sistem Indoor, Semi-Outdoor dan Outdoor = Breeding Juvenile Seahorses (Hippocampus barbouri) with Indoor, Semi-Outdoor, and Outdoor Systems


Triasfani, Dany (2024) Penangkaran Juwana Kuda Laut (Hippocampus barbouri) Dengan Sistem Indoor, Semi-Outdoor dan Outdoor = Breeding Juvenile Seahorses (Hippocampus barbouri) with Indoor, Semi-Outdoor, and Outdoor Systems. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Cover]
Preview
Image (Cover)
L011201012_skripsi_04-07-2024 cover1.png

Download (207kB) | Preview
[thumbnail of Bab 1-2] Text (Bab 1-2)
L011201012_skripsi_04-07-2024 1-2.pdf

Download (515kB)
[thumbnail of Dapus] Text (Dapus)
L011201012_skripsi_04-07-2024 dp.pdf

Download (748kB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
L011201012_skripsi_04-07-2024.pdf
Restricted to Repository staff only until 22 August 2026.

Download (1MB)

Abstract (Abstrak)

Kuda laut merupakan salah satu biota laut yang mempunyai nilai ekonomis tinggi yaitu sebagai bahan utama pada bidang farmasi dan sebagai objek pajangan diaquarium sehingga terjadi eksploitasi secara berlebih. Salah satu usaha yang dapat dilakukan untuk melestarikan kuda laut adalah dengan budidaya atau penangkaran. Sistem penangkaran terbagi atas beberapa sistem yaitu tertutup (indoor), setengah terbuka (semi-outdoor) dan terbuka (outdoor). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pertumbuhan dan kelangsungan hidup juwana kuda laut Hippocampus barbouri yang ditangkarkan dengan sistem indoor, semi-outdoor dan outdoor. Hasil dari penelitian ini diharapkan dapat berguna dan menjadi informasi dalam penangkarkan kuda laut sebagai upaya dalam pelestarian kuda laut. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan September hingga Oktober 2023 di Laboratorium Penangkaran dan Rehabilitasi Ekosistem, Fakultas Ilmu Kelautan dan Perikanan, Universitas Hasanuddin. Hewan uji yang digunakan adalah induk kuda laut jantan yang sedang mengerami embrio dengan ukuran berkisar 12-14cm dan juwana kuda laut H. barbouri dengan rata-rata panjang dan berat awal masing-masing sebesar 1,1±0,00cm dan 0,02±0,00g. Pemeliharaan juwana kuda laut dilakukan menggunakan penangkaran dengan sistem yang berbeda dipelihara selama 28 hari. Penelitian ini terdiri dari 3 perlakuan yaitu (perlakuan A) secara indoor, (perlakuan B) secara semi outdoor, dan (perlakuan C) secara outdoor. Berdasarkan hasil analisis varians (ANOVA), memperlihatkan bahwa penangkaran juwana kuda laut dengan sistem yang berbeda memberikan pengaruh (P<0,05) terhadap laju pertumbuhan panjang harian dan laju pertumbuhan bobot harian juwana kuda laut. Penangkaran juwana kuda laut dengan sistem yang berbeda memberikan pengaruh (P<0,05) terhadap pertumbuhan panjang mutlak dan pertumbuhan bobot mutlak juwana kuda laut .Penangkaran juwana kuda laut dengan sistem yang berbeda memberikan pengaruh (P<0,05) terhadap kelangsungan hidup juwana kuda laut.

Keywords : Penangkaran, Juwana Kuda Laut, Pertumbuhan, Kelangsungan Hidup

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Breeding, Juvenile Seahorses, Growth, Survival Rate.
Subjects: Q Science > Q Science (General)
Divisions (Program Studi): Fakultas Ilmu Kelautan dan Perikanan > Ilmu Kelautan
Depositing User: S.Sos Rasman -
Date Deposited: 03 Sep 2024 00:53
Last Modified: 03 Sep 2024 00:53
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/36308

Actions (login required)

View Item
View Item