MENGUNGKAP PRAKTIK AKUNTANSI DALAM PENETAPAN NILAI MAHAR (BOKA) PADA PERNIKAHAN ADAT BUTON DI KOTA BAUBAU = REVEALING ACCOUNTING PRACTICES IN DETERMINING THE VALUE OF DOWRY (BOKA) IN BUTON CUSTOM WEDDINGS IN BAUBAU CITY


Rachmadani, Febby (2023) MENGUNGKAP PRAKTIK AKUNTANSI DALAM PENETAPAN NILAI MAHAR (BOKA) PADA PERNIKAHAN ADAT BUTON DI KOTA BAUBAU = REVEALING ACCOUNTING PRACTICES IN DETERMINING THE VALUE OF DOWRY (BOKA) IN BUTON CUSTOM WEDDINGS IN BAUBAU CITY. Thesis thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Cover]
Preview
Image (Cover)
A062211016_tesis_23-02-2024 Cover1.jpg

Download (270kB) | Preview
[thumbnail of Bab 1-2] Text (Bab 1-2)
A062211016_tesis_23-02-2024 bab1-2.pdf

Download (2MB)
[thumbnail of Dapus] Text (Dapus)
A062211016_tesis_23-02-2024 Dapus.pdf

Download (899kB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
A062211016_tesis_23-02-2024.pdf
Restricted to Repository staff only until 13 August 2026.

Download (5MB)

Abstract (Abstrak)

Penelitian ini bertujuan untuk mengungkap praktik akuntansi budaya dalam proses penetapan nilai mahar (boka) pada pernikahan adat masyarakat Buton di Kota Baubau. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif. Pengumpulan data dilakukan melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa praktik akuntansi dalam penentuan nominal nilai mahar (boka) dilakukan dalam tiga tahap, yaitu lukuti, pesoloi / pesolopi, dan losa. Besarnya nilai mahar (boka) dapat dipengaruhi oleh tingkat status sosial tradisional mempelai perempuan. Tidak ada proses tawar menawar dalam proses penetapan mahar (tauraka). Proses penetapan uang mahar (tauraka) berbeda dengan proses penetapan harga akuntansi. Kebudayaan mengkonstruksi akuntansi terbalik dengan akuntansi konvensional. Nilai luhur budaya lebih tinggi nilainya daripada uang. Adat berada diatas transaksi. Cinta mendasari pernikahan sehingga nilai-nilai luhur Suku Adat Buton-Baubau digunakan pada seluruh proses penetapan mahar (tauraka). 5 nilai budaya serta uang dan emas sebagai alat pembayaran mahar (tauraka) Suku Adat Buton-Baubau. Peneliti menemukan 5 makna nilai mahar (boka) yang terkandung di dalam balutan budaya pernikahan adat Suku Buton-Baubau yaitu: menghormati, menghargai, kesiapan dan tanggung jawab, permohonan izin dan restu. Harga tidak selalu dilihat berdasarkan materi dan angka. Harga memiliki makna yang berbeda dilihat dari sudut pandang masyarakat Buton-Baubau.

Keywords : Praktik Akuntansi, Mahar (tauraka), Penetapan Harga, Makna Harga

Item Type: Thesis (Thesis)
Uncontrolled Keywords: Accounting Practice, Dowry (tauraka), Pricing, Meaning of Price
Subjects: H Social Sciences > HC Economic History and Conditions
Divisions (Program Studi): Fakultas Ekonomi > Ilmu Akuntasi
Depositing User: S.Sos Rasman -
Date Deposited: 29 Aug 2024 02:08
Last Modified: 29 Aug 2024 02:08
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/36094

Actions (login required)

View Item
View Item