PENGARUH KEMASAN, KEMUDAHAN, DAN KEPERCAYAAN KONSUMEN TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN ONLINE PRODUK MAKANAN DI MASA PANDEMI COVID-19 DI KALANGAN MAHASISWA


Jannah, Raodatul (2021) PENGARUH KEMASAN, KEMUDAHAN, DAN KEPERCAYAAN KONSUMEN TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN ONLINE PRODUK MAKANAN DI MASA PANDEMI COVID-19 DI KALANGAN MAHASISWA. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Cover]
Preview
Image (Cover)
A021171026_skripsi Cover1.png

Download (174kB) | Preview
[thumbnail of BAB I & II] Text (BAB I & II)
A021171026_skripsi I & II.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of Daftar Pustaka] Text (Daftar Pustaka)
A021171026_skripsi DP.pdf

Download (815kB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
A021171026_skripsi.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract (Abstrak)

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh kemasan, kemudahan, dan kepercayaan konsumen terhadap keputusan pembelian online produk makanan di masa pandemi covid-19 di kalangan mahasiswa. Data yang digunakan dalam penelitian ini diperoleh dari kuesioner (primer). Metode pengambilan sampel menggunakan metode purposive sampling. Adapun jumlah sampel yang digunakan sejumlah 324 mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Hasanuddin. Metode analisis yang digunakan adalah metode analisis deskriptif dan analisis regresi linear berganda dengan aplikasi IBM SPSS versi 26 for windows. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kemasan, kemudahan, dan kepercayaan konsumen berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian online produk makanan di masa pandemi covid-19 di kalangan mahasiswa. Berdasarkan koefisien regresi (Standardized Coefficients Beta) menunjukkan bahwa kemasan adalah variabel yang paling berpengaruh terhadap keputusan pembelian online produk makanan di masa pandemi covid-19 di kalangan mahasiswa.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor
H Social Sciences > HF Commerce
Divisions (Program Studi): Fakultas Ekonomi > Manajemen
Depositing User: wahyuni aras
Date Deposited: 18 Mar 2021 02:17
Last Modified: 18 Mar 2021 02:17
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/3608

Actions (login required)

View Item
View Item