HUBUNGAN PANJANG BOBOT DAN FAKTOR KONDISI IKAN NILA, Oreochromis niloticus (Linnaeus, 1758), YANG TERTANGKAP DI PERAIRAN BENDUNGAN BILI-BILI, KABUPATEN GOWA


Metri, Metri (2024) HUBUNGAN PANJANG BOBOT DAN FAKTOR KONDISI IKAN NILA, Oreochromis niloticus (Linnaeus, 1758), YANG TERTANGKAP DI PERAIRAN BENDUNGAN BILI-BILI, KABUPATEN GOWA. Skripsi thesis, Universitas Hasqanuddin.

[thumbnail of L021191014_skripsi_05-01-2024 cover1.png]
Preview
Image
L021191014_skripsi_05-01-2024 cover1.png

Download (159kB) | Preview
[thumbnail of L021191014_skripsi_05-01-2024 1-2.pdf] Text
L021191014_skripsi_05-01-2024 1-2.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of L021191014_skripsi_05-01-2024 dp.pdf] Text
L021191014_skripsi_05-01-2024 dp.pdf

Download (220kB)
[thumbnail of L021191014_skripsi_05-01-2024.pdf] Text
L021191014_skripsi_05-01-2024.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract (Abstrak)

Metri, L021191014 “Hubungan Panjang Bobot Dan Faktor Kondisi Ikan Nila, Oreochromis niloticus, (Linnaeus, 1758) Di Bendungan Bili-bili, Kabupaten Gowa” dibimbing oleh Sharifuddin Bin Andy Omar sebagai Pembimbing Utama dan Moh. Tauhid Umar sebagai Pembimbing Pendamping. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui aspek biologi meliputi hubungan panjang dan bobot kondisi ikan nila, Oreochromis niloticus, (Linnaeus, 1758) yang berada di perairan Bendungan Bili-bili, Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan. Penelitian ini berlangsung sejak Desember 2022 – Januari 2023. Jumlah sampel yang diperoleh dari nelayan menggunakan alat tangkap jaring pukat tarik selama penelitian yaitu 168 ekor yang terdiri dari 51 ekor ikan jantan dan 117 ekor ikan betina. Jumlah sampel yang diperoleh pada bulan Desember yaitu 128 ekor, pada bulan Januari yaitu 40 ekor. Hasil penenlitian berdasarkan waktu pengambilan sampel Desember 2022 menunjukkan pola pertumbuhan isometrik dan pengambilan sampel bulan Januari 2023 menunjukkan pola pertumbuhan hipoalometrik dengan persamaan berturut turut yaitu W = 0,00006L2,8018, W = 0,00445L1,9592. Berdasarkan jenis kelamin jantan bulan Desember 2022 menunjukkan pola pertumbuhan isometrik dan betina pada bulan Desember 2022 menunjukkan pola pertumbuhan hipoalometrik. Berdasarkan jenis kelamin jantan pada bulan Januari 2023 menunjukkan pola pertumbuhan hipoalometrik sedangkan jenis kelamin betina pada bulan Januari 2023 menunjukkan pola pertumbuhan isometrik. Berdasarkan jenis kelamin keseluruhan jantan menunjukkan pola pertumbuhan hipoalometrik dengan persamaan W = 0,0025L2,0823 dan berdasarkan jenis kelaminkeseluruhan betina menunjukkkan pola pertumbukan isometrik dengan persamaan W = 0,00008L2,7512. Nilai faktor kondisi ikan nila mencapai angka 1 mengindikasikan ikan tersebut memiliki kondisi fisik yang baik untuk bertahan hidup dan reproduksi.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: S Agriculture > SH Aquaculture. Fisheries. Angling
Divisions (Program Studi): Fakultas Ilmu Kelautan dan Perikanan > Manajemen Sumberdaya Perairan
Depositing User: Nasyir Nompo
Date Deposited: 02 Aug 2024 06:59
Last Modified: 02 Aug 2024 06:59
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/35602

Actions (login required)

View Item
View Item