Faktor Yang Mempengaruhi Kekuatan Gigit Pada Pasien Pengguna Gigi Tiruan Lengkap = Factors Affecting Bite Force in Patients Wearing Complete Denture


Mangundap, Gabrielle Pingkan Dahayu Theona (2024) Faktor Yang Mempengaruhi Kekuatan Gigit Pada Pasien Pengguna Gigi Tiruan Lengkap = Factors Affecting Bite Force in Patients Wearing Complete Denture. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Cover]
Preview
Image (Cover)
J011201163_skripsi_02-05-2024 cover1.png

Download (396kB) | Preview
[thumbnail of Bab 1-2] Text (Bab 1-2)
J011201163_skripsi_02-05-2024 1-2.pdf

Download (5MB)
[thumbnail of Dapus] Text (Dapus)
J011201163_skripsi_02-05-2024 dp.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
J011201163_skripsi_02-05-2024.pdf
Restricted to Repository staff only until 12 July 2026.

Download (14MB)

Abstract (Abstrak)

Latar Belakang : Kehilangan seluruh gigi dapat dirawat menggunakan gigi tiruan lengkap yang bertujuan untuk menggantikan seluruh gigi yang hilang serta jaringannya. Perawatan menggunakan gigi tiruan lengkap bertujuan untuk menjaga estetik, bicara dan penyesuaian oklusal untuk efisiensi pengunyahan. Salah satu parameter yang berperan penting dalam proses efisiensi pengunyahan adalah kekuatan gigit. Kekuatan gigit adalah kekuatan yang diberikan oleh otot pengunyahan pada permukaan oklusal gigi. Kekuatan gigit merupakan salah satu indeks kondisi fungsional kompleks pengunyahan yang ditentukan oleh aktivasi rahang otot elevator sebagai akibat dari biomekanik kraniomandibular. Tujuan : Untuk mengetahui faktor yang mempengaruhi kekuatan gigit pada pasien pengguna gigi tiruan lengkap. Metode : Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penulisan ini adalah metode dokumentasi yang mana metode ini mencari literature berupa jurnal artikel terkait permasalahan yang telah dirumuskan dalam tabel sintesis sebagai bentuk dokumentasi data yang telah diteliti. Hasil : Berdasarkan hasil analisis beberapa literature didapatkan faktor yang mempengaruhi kekuatan gigit pada pasien pengguna gigi tiruan lengkap yaitu usia, jenis kelamin, dukungan membrane mukosa, otot, bahan gigi tiruan, TMJ, kontak gigi geligi serta hormon. Kesimpulan : Didapatkan kekuatan gigit berbeda dapat disebabkan oleh usia, jenis kelamin, dukungan membrane mukosa, otot, bahan gigi tiruan, TMJ, kontak gigi geligi serta hormon. Kekuatan gigit tertinggi didapatkan pada pasien pengguna gigi tiruan lengkap bahan nilon termoplastik dan pasien pengguna gigi tiruan lengkap yang berkontak dengan gigi alami.

Keywords : Gigi tiruan lengkap, kekuatan gigit, faktor yang mempengaruhi kekuatan gigit

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Complete denture, Bite force, Factors affecting bite force.
Subjects: R Medicine > RK Dentistry
Divisions (Program Studi): Fakultas Pendidikan Dokter Gigi > Pendidikan Dokter Gigi
Depositing User: S.Sos Rasman -
Date Deposited: 15 Jul 2024 01:29
Last Modified: 15 Jul 2024 01:29
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/35413

Actions (login required)

View Item
View Item