Dandis, Dandis (2024) Pengawasan Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Dalam Penyelenggaraan Pemerintahan Desa di Kecamatan Kahu Kabupaten Bone = Supervision of the Village Consultative Body (BPD) in the Implementation of Village Government in Kahu District, Bone Regency. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.
E051171512_skripsi_04-04-2024 cover1.png
Download (246kB) | Preview
E051171512_skripsi_04-04-2024 1-2.pdf
Download (1MB)
E051171512_skripsi_04-04-2024 dp.pdf
Download (3MB)
E051171512_skripsi_04-04-2024.pdf
Restricted to Repository staff only until 2 July 2026.
Download (4MB)
Abstract (Abstrak)
Dandis, Nomor Induk Mahasiswa E051171512, Departemen Ilmu Pemerintahan, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Universitas Hasanuddin, Menyusun Skripsi yang berjudul “Pengawasan Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Dalam Penyelenggaraan Pemerintah Desa di Kecamatan Kahu Kabupaten Bone”, dibawah bimbingan Ibu Dr. Indar Arifin, M.Si sebagai Pembimbing I dan Bapak Ashar Prawitno, S.IP. M.Si, sebagai Pembimbing II.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pelaksanaan pengawasan Badan Permusyawaratan Desa (BPD) terhadap penyelenggaraan pemerintah Desa di Kecamatan Kahu Kabupaten Bone, faktor-faktor yang mendukung dan menghambat pelaksanaan pengawasan Badan Permusyawaran Desa (BPD). Penelitian yang digunakan adalah tipe penelitian kualitatif deskriptif, dengan mendeskripsikan data dan fakta yang berkenaan dengan masalah yang diteliti. Penelitian ini bertujuan memberikan gambaran secara jelas tentang pelaksanaan pengawasan Badan Permusyawaratan Desa (BPD) terhadap penyelenggaraan pemerintah Desa di Kecamatan Kahu Kabupaten Bone.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pelaksanaan pengawasan Badan Permusyawaratan Desa (BPD) terhadap penyelenggaraan pemerintah Desa di Kecamatan Kahu Kabupaten Bone cukup baik dengan aktifnya BPD dalam menjalankan kewengannya, hal itu dapat dilihat dari proses perencanaan sampai dengan penetapan rencana kerja pemerintah Desa, BPD yang berperan untuk itu kemudian mengevalusi dan monitoring pelaksanaanya, pelibatan masyarakat yang difasilitasi oleh Badan Permusyawaran Desa (BPD) Juga berjalan dengan baik, walaupun hanya dalam beberapa agenda penting saja.
Keywords : Pengawasan, Badan Permusyawaratan Desa, Penyelenggaraan Pemerintah Desa
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Supervision, Village Consultative Agency (BPD), Implementation of Village Government |
Subjects: | H Social Sciences > H Social Sciences (General) |
Divisions (Program Studi): | Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Pemerintahan |
Depositing User: | S.Sos Rasman - |
Date Deposited: | 02 Jul 2024 08:00 |
Last Modified: | 02 Jul 2024 08:00 |
URI: | http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/35006 |