Ajijah, Himatul (2023) Pengelolaan Agroforestri dan pendapatan petani berbasis kemiri ( Aleurites moluccana) di beberapa KTH Kecamatan Parado Kabupaten Bima = Agroforestry management and income of candlenut-based farmers (Aleurites moluccana) in several KTHs, Parado District, Bima Regency. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.
M011191213_skripsi_15-02-2024 cover1.png
Download (138kB) | Preview
M011191213_skripsi_15-02-2024 1-2.pdf
Download (730kB)
M011191213_skripsi_15-02-2024 dp.pdf
Download (846kB)
M011191213_skripsi_15-02-2024.pdf
Restricted to Repository staff only until 13 June 2026.
Download (1MB)
Abstract (Abstrak)
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana mendiskripsi pengelolaan sistem agroforestri yang dilakukan oleh petani berbasis kemiri (Aleurites Molucannus) dan menganalisis pendapatan petani pengelola sistem agroforestri berbasis kemiri. Penelitian ini menggunakan metode wawancara dengan alat bantu kuesioner terhadap 40 responden serta membuat 16 plot. untuk setiap perwakilan KTH ada masing-masing 5 responden dan di buat plot masing-masing 2 setiap perwakilan KTH. Data yang terkumpul di olah dan di analisis secara deskrispi dan kuantitatif. Hasil penelitian menunjukan bahwa pengelolaan sistem agroforestri berbasis kemiri di awali dengan pembersihan lahan, melakukan penjarangan kemudian sumber bibit di peroleh sebagian petani dari hasil cangkok pohon kemiri yang sudah lama ada sebelumnya serta ada juga bibit yang di berikan oleh pihak pemerintah. Selain itu, petani melakukan penanaman dan pemeliharaan yang meliputi kegiatan seperti penyiangan, pemangkasan, pemupukan, pengendalian hama dan juga kegiatan pemanenan.
Pendapatan petani tertinggi pada KTH yaitu KTH Rondo Tutu sebesar Rp. 130.918.500/KTH/tahun dan pendapatan petani terendah yaitu KTH Mada Nangga sebesar Rp. 92.087.700/KTH/tahun dan nilai rata-rata sebesar Rp. 110.386.000 KTH/tahun. Selain itu untuk pendapatan tertinggi responden pada sistem Agroforestri yaitu responden 9 Rp. 46.260.000/ha/tahun dan pendapatan petani terendah pada responden no 2 sebesar Rp. 6.161.000/ha/tahun. Rata –rata pendapatan petani pada 40 responden sebesar Rp 21.817.043ha/tahun.
Kata kunci: Agroforestri, Kemiri, Pendapatan,Pengelolaan.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Agroforestri, Kemiri, Pendapatan, Pengelolaan. |
Subjects: | S Agriculture > SD Forestry |
Divisions (Program Studi): | Fakultas Kehutanan > Kehutanan |
Depositing User: | S.Sos Rasman - |
Date Deposited: | 27 Jun 2024 06:26 |
Last Modified: | 27 Jun 2024 06:26 |
URI: | http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/34670 |