ANALISIS FAKTOR PENGHAMBAT PENDOKUMENTASIAN ASUHAN KEPERAWATAN DI RUANG RAWAT INAP RUMAH SAKIT UNIVERSITAS HASANUDDIN


RASDIANA, RASDIANA (2019) ANALISIS FAKTOR PENGHAMBAT PENDOKUMENTASIAN ASUHAN KEPERAWATAN DI RUANG RAWAT INAP RUMAH SAKIT UNIVERSITAS HASANUDDIN. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Cover]
Preview
Image (Cover)
19_C12115023_Cover1.jpg

Download (3kB) | Preview
[thumbnail of Bab 1-2] Text (Bab 1-2)
19_C12115023(FILEminimizer)...ok 1-2.pdf

Download (641kB)
[thumbnail of Dapus] Text (Dapus)
19_C12115023(FILEminimizer)...ok dapus-lam.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
19_C12115023(FILEminimizer)...ok.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract (Abstrak)

Rasdiana. C12115023. ANALISIS FAKTOR PENGHAMBAT PENDOKUMENTASIAN ASUHAN KEPERAWATAN DI RUANG RAWAT INAP RUMAH SAKIT UNIVERSITAS HASANUDDN, dibimbing oleh Rini Rachmawaty, S.Kep., Ns., MN., Ph.D dan Ilkafah, S.Kep., Ns., M.Kep.
Latar Belakang: Kinerja perawat dapat dilihat dari pendokumentasian asuhan keperawatan yang berisi catatan lengkap yang dibuat perawat dari waktu pasien masuk sampai pulang. Dokumentasi tersebut menjadi bukti atas tindakan perawat selama menjalankan tugas pelayanan keperawatan. Namun dalam kenyataannya dokumentasi perawat masih ada yang belum lengkap. Pendokumentasian asuhan keperawatan yang tidak dilakukan dengan lengkap ini dapat menurunkan mutu pelayanan keperawatan karena tidak dapat menilai sejauh mana tingkat keberhasilan asuhan keperawatan yang telah diberikan. Tujuan: Untuk mengetahui faktor penghambat pendokumentasian asuhan kaperawatan di ruang rawat inap Rumah Sakit Universitas Hasanuddin. Metode: Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan study kasus jenis eksplorasi melalui teknik wawancara mendalam semi struktur kepada 11 orang partisipan. Partisipan dalam penelitian ini adalah seorang perawat yang bekerja di ruang rawat inap rumah sakit Universitas Hasanuddin. Hasil penelitian: Penelitian ini menghasilkan enam tema sebagai penghambat pendokumentasian asuhan keperawatan yaitu beban kerja yang tinggi, perawat menunda melakukan pendokumentasian, banyak yang harus didokumentasikan, perawat lupa mendokumentasikan beberapa tindakan yang telah dilakukan, rekam medis digunakan oleh semua tenaga kesehatan pada waktu yang bersamaan dan keterbatasan waktu. Kesimpulan dan saran: Penelitian ini memperlihatkan beberapa faktor yang menjadi penghambat dalam pendokumentasian asuhan keperawatan di Rumah Sakit Universitas Hasanuddin. Oleh karenanya, perawat memiliki tanggungjawab untuk kelengkapan pendokumentasian tersebut. Untuk mengatasinya, perawat dapat menulis diawal dinas agar sesuatu yang akan didokumentasikan nantinya tidak menumpuk, langsung melakukan pendokumentasian setiap selesai melakukan tindakan, selalu membawa buku catatan kecil/loogbook, dan melakukan manajemen waktu yang baik. Disarankan kepada pihak rumah sakit dapat mewadahi tenaga kesehatan dalam mengoptimalkan pelaksanaan pendokumentasian asuhan keperawatan yang baik dan berkualitas.
Kata kunci: Faktor penghambat, pendokumentasian asuhan keperawatan. Sumber Literatur 49 kepustakaan (2010-2018

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Depositing User: S.Sos Rasman -
Date Deposited: 17 Mar 2021 07:51
Last Modified: 17 Mar 2021 07:51
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/3438

Actions (login required)

View Item
View Item