SIMULASI SISTEM ANTRIAN PADA PELAYANAN PASIEN RAWAT JALAN (Studi kasus: Rumah Sakit Umum Daerah Lasinrang) = Simulation of Queuing System in Outpatient Services (Case study: Lasinrang Regional General Hospital)


Sukmawati, Sukmawati (2024) SIMULASI SISTEM ANTRIAN PADA PELAYANAN PASIEN RAWAT JALAN (Studi kasus: Rumah Sakit Umum Daerah Lasinrang) = Simulation of Queuing System in Outpatient Services (Case study: Lasinrang Regional General Hospital). Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Cover] Image (Cover)
H011191043_skripsi_06-03-2024 cover1.png

Download (176kB)
[thumbnail of Bab 1-2] Text (Bab 1-2)
H011191043_skripsi_06-03-2024 1-2.pdf

Download (2MB)
[thumbnail of Dapus] Text (Dapus)
H011191043_skripsi_06-03-2024 dp.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
H011191043_skripsi_06-03-2024.pdf
Restricted to Repository staff only until 23 February 2026.

Download (7MB)

Abstract (Abstrak)

Simulasi antrian pada pelayanan pasien Rawat Jalan di RSUD Lasinrang yang dilakukan pada penelitian ini ialah dengan cara memodelkan sistem antrian dan selanjutnya mengevaluasi sistem antrian tersebut, sehingga diperoleh sistem antrian yang lebih optimal dan dapat direkomendasikan. Untuk mencapai tujuan tersebut, maka dilakukan wawancara dan observasi di ruang pelayanan pasien Rawat Jalan RSUD Lasinrang dengan mengamati waktu kedatangan pasien, waktu layanan pasien, dan waktu tunggu pasien. Dari data tersebut diperoleh bahwa sistem antrian pada pelayanan pasien Rawat Jalan RSUD Lasinrang termasuk kedalam model sistem antrian multi channel multi phase yang kemudian menjadi acuan dalam melakukan simulasi antrian. Berdasarkan hasil wawancara dan pengamatan tersebut, maka data antrian yang diperoleh digunakan untuk menentukan nilai-nilai parameter dalam sistem antrian. Nilai-nilai tersebut digunakan untuk melakukan simulasi dengan jumlah pasien yang besar. Untuk penelitian ini, terdapat lima kasus yang disimulasikan yaitu dengan jumlah kedatangan pasien sebanyak 200 pasien, 400 pasien, 600 pasien, 800 pasien, dan 1000 pasien. Hasil simulasi tersebut menunjukkan bahwa pelayanan pasien Rawat Jalan RSUD Lasinrang di beberapa jenis pelayanan belum optimal, hal ini dapat dilihat dari nilai ukuran keefektifan pelayanan yang cukup besar. Oleh karena itu sangat disarankan untuk melakukan penambahan server pelayanan pada jenis pelayanan yang memiliki nilai ukuran keefektifan pelayanan yang cukup besar, agar pelayanan pasien pada Instalasi Rawat Jalan RSUD Lasinrang lebih optimal.

Keywords : Simulasi, Teori Antrian, RSUD Lasinrang, Instalasi Rawat Jalan, Distribusi Poisson, Distribusi Eksponensial.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Simulation, Queuing Theory, Lasinrang Regional General Hospital, Outpatient Installation, Poisson Distribution, Eksponenstial Distribution.
Subjects: Q Science > QA Mathematics
Divisions (Program Studi): Fakultas Matematika dan Ilmu Peng. Alam > Matematika Terapan
Depositing User: S.Sos Rasman -
Date Deposited: 13 Jun 2024 02:29
Last Modified: 13 Jun 2024 02:29
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/34168

Actions (login required)

View Item
View Item