Perbandingan Prevalensi Maloklusi Pada Anak SMP Dengan Status Sosio- Ekonomi yang Berbeda (Studi Kasus SMP di Perkotaan dan Daerah Pertambangan Provinsi Kepulauan Bangka Belitung) = Comparison of the Prevalence of Malocclusion in Middle School Children with Different Socio-Economic Status (Case Study of Middle Schools in Urban and Mining Areas in the Bangka Belitung Islands Province)


Athifah, Putri (2023) Perbandingan Prevalensi Maloklusi Pada Anak SMP Dengan Status Sosio- Ekonomi yang Berbeda (Studi Kasus SMP di Perkotaan dan Daerah Pertambangan Provinsi Kepulauan Bangka Belitung) = Comparison of the Prevalence of Malocclusion in Middle School Children with Different Socio-Economic Status (Case Study of Middle Schools in Urban and Mining Areas in the Bangka Belitung Islands Province). Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Cover]
Preview
Image (Cover)
J011201022_skripsi_15-02-2024 Cover1.jpg

Download (235kB) | Preview
[thumbnail of Bab 1-2] Text (Bab 1-2)
J011201022_skripsi_15-02-2024 bab1-2.pdf

Download (3MB)
[thumbnail of Dapus] Text (Dapus)
J011201022_skripsi_15-02-2024 dapus.pdf

Download (3MB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
J011201022_skripsi_15-02-2024.pdf
Restricted to Repository staff only until 1 November 2026.

Download (7MB)

Abstract (Abstrak)

Latar Belakang: Maloklusi merupakan salah satu masalah kesehatan gigi dan mulut yang sering dijumpai pada masyarakat. Prevalensi kasus maloklusi pada anak usia 12-15 tahun sebesar 15,6% dan merupakan kelompok usia dengan maloklusi tertinggi dibandingkan usia lainnya berdasarkan hasil Riset Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan Departemen Kesehatan Republik Indonesia. Terdapat peningkatan yang signifikan dalam kondisi kesehatan mulut akhir-akhir ini. Akan tetapi, peningkatan ini belum dialami secara merata antara berbagai kelompok sosio-ekonomi. Terjadinya maloklusi juga dipengaruhi oleh lingkungan, pengetahuan, dan pola makan. Tujuan Penelitian: Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui perbedaan prevalensi maloklusi pada anak SMP di perkotaan dan daerah pertambangan. Metode Penelitian: Subjek penelitian ini adalah siswa SMPN 2 Pangkalpinang dan SMPN 4 Kelapa Kampit. Jenis penelitian ini adalah observasional deskriptif dengan desain cross-sectional secara Simple Random Sampling kepada 247 siswa. Subjek penelitian akan diberikan kuisioner lalu dilakukan pemeriksaan rongga mulut dan foto. Hasil Penelitian: Prevalensi maloklusi pada anak SMP di perkotaan (62.9%) lebih tinggi dibandingkan dengan anak SMP di daerah pertambangan (48.8%). Kesimpulan: Tidak ada perbedaan prevalensi yang signifikan antara SMPN 2 Pangkalpinang di perkotaan dan SMPN 4 Kelapa Kampit di daerah pertambangan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Prevalence, Malocclusion, Socioeconomic Status
Subjects: R Medicine > RK Dentistry
Divisions (Program Studi): Fakultas Pendidikan Dokter Gigi > Pendidikan Dokter Gigi
Depositing User: S.I.P Zohrah Djohan
Date Deposited: 21 May 2024 02:08
Last Modified: 21 May 2024 02:08
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/33653

Actions (login required)

View Item
View Item