PERBANDINGAN HASIL ANALISIS GAS DARAH ARTERI ANTARA ALAT POINT OF CARE TESTING (POCT) DAN LABORATORY BLOOD GAS ANALYZER PASIEN PNEUMONIA = COMPARISON OF ARTERIAL BLOOD GAS ANALYSIS RESULTS BETWEEN POINT OF CARE TESTING (POCT) DEVICE AND LABORATORY BLOOD GAS ANALYZER OF PNEUMONIA PATIENTS


Indrawati, Gracia Dewi (2023) PERBANDINGAN HASIL ANALISIS GAS DARAH ARTERI ANTARA ALAT POINT OF CARE TESTING (POCT) DAN LABORATORY BLOOD GAS ANALYZER PASIEN PNEUMONIA = COMPARISON OF ARTERIAL BLOOD GAS ANALYSIS RESULTS BETWEEN POINT OF CARE TESTING (POCT) DEVICE AND LABORATORY BLOOD GAS ANALYZER OF PNEUMONIA PATIENTS. Thesis thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Cover] Image (Cover)
C105181002_tesis_20-02-2023 cover1.jpg

Download (373kB)
[thumbnail of Bab 1-2] Text (Bab 1-2)
C105181002_tesis_20-02-2023 bab 1-3.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of Dapus] Text (Dapus)
C105181002_tesis_20-02-2023 dp.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
C105181002_tesis_20-02-2023.pdf
Restricted to Repository staff only until 1 January 2026.

Download (2MB)

Abstract (Abstrak)

GRACIA. Perbandingan Hasil Analisis Gas Darah Arteri antara Alat Point of Care Testing (POCT) dan Laboratory Blood Gas Analyzer Pasien Pneumonia (dibimbing oleh St Aizah Lawang dan Idham Jaya Ganda).
Pneumonia masih merupakan masalah kesehatan baik dalam angka kesakitan dan kematian. Analisa gas darah (AGD) merupakan pemeriksaan laboratorium yang mempunyai peranan penting dalam tatalaksana pasien pneumonia. Point-of-care testing (POCT) merupakan alternatif alat pemeriksaan yang dapat mempersingkat waktu pemeriksaan. Penelitian ini bertujuan melihat perbandingan hasil AGD (pH, pCO2, pO2, HCO3) antara alat POCT dan laboratory blood gas analyzer pasien pneumonia. Studi cross sectional di Pediatric Intensive Care Unit (PICU) RSUP Dr. Wahidin Sudirohusodo, Makassar. Penelitian dilakukan dari bulan Oktober sampai Desember 2022. Pasien rawat inap berusia 1 bulan sampai 18 dengan gejala klinis dan pemeriksaan radiologi pneumonia memenuhi kriteria inklusi dan eksklusi merupakan populasi penelitian ini. Penelitian melibatkan 60 sampel AGD arteri yang terbagi atas 60 sampel diperiksa POCT dan sisanya 60 sampel yang sama dengan alat laboratory blood gas analyzer. Hasil penelitian tidak ada perbedaan bermakna hasil klinis pH (p = 0,454), pCO2 (p = 1,000), HCO3 (p = 0,508), pO2 (p = 0,118) antara POCT dan laboratory blood gas analyzer. Terdapat hubungan significancy bermakna dengan nilai p = 0,000 pada untuk semua hasil parameter AGD antara kedua alat. Kekuatan hubungan sangat kuat untuk pH (r =0,856), pCO2 (r = 0,814) dan kuat untuk pO2 (r = 0,718), HCO3 (r = 0,716) antara kedua alat. Hasil pemeriksaan klinis AGD arteri antara alat POCT dengan laboratory blood gas analyzer tidak terdapat perbedaan yang bermakna. Hubungan menunjukkan significancy bermakna untuk semua parameter AGD arteri dengan korelasi sangat kuat pH, pCO2 dan korelasi kuat pO2, HCO3- antara kedua alat.

Kata kunci: point-of-care testing, laboratory blood gas analyzer, analisa gas darah arteri,
pneumonia

Item Type: Thesis (Thesis)
Uncontrolled Keywords: Point-of-care testing, Laboratory blood gas analyzer, Blood gas analysis artery, Pneumonia.
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Divisions (Program Studi): Fakultas Kedokteran > PPDS Ilmu Kesehatan Anak
Depositing User: S.Sos Rasman -
Date Deposited: 17 May 2024 06:12
Last Modified: 17 May 2024 06:12
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/33612

Actions (login required)

View Item
View Item