PROFIL HASIL TES URINALISIS PASIEN DIABETES MELITUS TIPE 2 (DMT2) DI RS UNIVERSITAS HASANUDDIN PADA TAHUN 2021 = PROFILE OF URINALYSIS TEST RESULTS OF PATIENTS WITH TYPE 2 DIABETES MELLITUS (DMT2) AT HASANUDDIN UNIVERSITY HOSPITAL IN 2021


Ramadani, Asty Suci (2022) PROFIL HASIL TES URINALISIS PASIEN DIABETES MELITUS TIPE 2 (DMT2) DI RS UNIVERSITAS HASANUDDIN PADA TAHUN 2021 = PROFILE OF URINALYSIS TEST RESULTS OF PATIENTS WITH TYPE 2 DIABETES MELLITUS (DMT2) AT HASANUDDIN UNIVERSITY HOSPITAL IN 2021. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Cover]
Preview
Image (Cover)
C011191094_skripsi_30-12-2022 cover1.jpg

Download (241kB) | Preview
[thumbnail of Bab 1-3] Text (Bab 1-3)
C011191094_skripsi_30-12-2022 bab 1-3.pdf

Download (2MB)
[thumbnail of Dapus] Text (Dapus)
C011191094_skripsi_30-12-2022 dp.pdf

Download (207kB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
C011191094_skripsi_30-12-2022.pdf
Restricted to Repository staff only until 16 February 2026.

Download (3MB)

Abstract (Abstrak)

Latar Belakang : Di Indonesia, diabetes melitus merupakan salah satu penyakit kronis yang menyebabkan kematian tertinggi. Jumlah pasien yang terkena penyakit diabetes melitus terus meningkat. Selain pemeriksaan glukosa darah dikenal juga pemeriksaan urinalisis yang dapat digunakan dalam memantau prognosis dan perkembangan dari penyakit diabetes melitus tipe 2. Salah satu pemeriksaan kimiawi dari tes urinalisis yaitu tes glukosa urin, hasil tes tersebut dapat menyatakan adanya glukosa dalam urin. Sehingga hal ini dapat sangat membantu juga untuk menegakkan diagnosis pasien mengalami diabetes melitus, khususnya diabetes melitus tipe 2
Tujuan : Untuk mengetahui hasil tes urinalisis pasien diabetes melitus tipe 2 di RS Universitas Hasanuddin pada tahun 2021.
Metode : Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian deskriptif dengan metode cross sectional. Penelitian cross sectional dilakukan untuk mengumpulkan data penelitian dalam satu titik waktu selama satu periode pengumpulan data. Pada penelitian ini, peneliti akan mengkaji profil hasil tes urinalisis pasien diabetes melitus tipe 2 di ruangan rekam medik RS Universitas Hasanuddindi pada bulan Januari-Maret 2021.
Hasil : Pada analisis data uji hasil pemeriksaan urinalisis secara mikroskopik 5 orang (13,88%) mengalami hematuria dan 8 orang (22.22%)mengalami leukosituria. Secara kimiawi 1 orang (2.7%) mengalami urobilinogenuria, 1 orang (2.7%) mengalami ketonuria, 11 orang (30.55%) mengalami proteinuria, 3 orang (8.3%) mengalami bakteriuria, dan 15 orang (41.67%) mengalami glukosuria.
Kesimpulan : Berdasarkan hasil pemeriksaan urinalisis pasien diabetes melitus tipe 2 secara makroskopik,mikroskopik, dan kimiawi didapatkan pasien mengalami hematuria, leukosituria, urobilinogenuria, ketonuria, proteinuria, bakteriuria (nitrit meningkat),dan glukosuria.

Keywords : Diabetes Melitus Tipe 2, Urinalisis

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Diabetes Mellitus Type 2, Urinalysis
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Divisions (Program Studi): Fakultas Kedokteran > Ilmu Kedokteran
Depositing User: S.Sos Rasman -
Date Deposited: 13 May 2024 06:24
Last Modified: 13 May 2024 06:24
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/33066

Actions (login required)

View Item
View Item