Vicqrin, Muhammad Nur (2024) PENGARUH KARAKTERISTIK GELOMBANG DAN PARAMETER STRUKTUR OWEC BREAKWATER TERHADAP REFLEKSI GELOMBANG UNTUK SUDUT DATANG GELOMBANG 90° = THE EFFECT OF WAVE CHARACTERISTICS AND STRUCTURAL PARAMETERS ON WAVE REFLECTION ON THE OWEC BREAKWATER FOR WAVE ARRIVING ANGLE 90°. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.
D11116504_skripsi_12-09-2022 cover1.jpg
Download (338kB) | Preview
D11116504_skripsi_12-09-2022 bab 1-2.pdf
Download (1MB)
D11116504_skripsi_12-09-2022 dapus.pdf
Download (833kB)
D11116504_skripsi_12-09-2022.pdf
Restricted to Repository staff only until 1 January 2025.
Download (3MB)
Abstract (Abstrak)
Peredam Gelombang merupakan salah satu jenis bangunan penahan gelombang yang sangat efektif untuk digunakan sebagai pelindung pantai terhadap abrasi pantai dengan menghancurkan energi gelombang sebelum mencapai pantai. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kemiringan ganda pada breakwater terhadap refleksi gelombang serta mengetahui pengaruh freeboard yang berpengaruh terhadap refleksi gelombang yang dihasilkan pada masing-masing kedalamn.
Penelitian ini dilakukan di Laboratorium Pantai dan Lingkungan Departemen Teknik Kelautan Universitas Hasanuddin. Adapun metode yang digunakan berbasis eksperimental. Karakteristik gelombang yang dihasilkan terdiri dari tiga variasi kedalaman, tiga variasi amplitude, tiga variasi periode dan lima variasi freeboard. Mode penelitian merupakan breakwater dengan model bangunan Chatchwater Short Protection Multi-Slope. Pembacaan fluktuasi muka air dilakukan secara elektronik melalui pembacaan computer yang terhubung pada wave probe.Hasil penelitian menunjukkan bahwa semakin tinggi freeboard maka nilai gelombang refleksi semakin besar, yang mempengaruhi besarnya refleksi gelombang pada peredam bangunan Chatchwater Short Protection Multi-Slope adalah Periode Gelombang (T), Tinggi Gelombang Datang (Hi), Kedalaman (d), Kecuraman Gelombang (Hi/L).
Kata Kunci : Breakwater, Bangunan Chatchwater Short Protection Multi-Slope, Gelombang, Freeboard
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Breakwater, Cathcwater Short Protection Building multi-Slope, Wave, Freeboard |
Subjects: | T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General) |
Divisions (Program Studi): | Fakultas Teknik > Teknik Sipil |
Depositing User: | Nasyir Nompo |
Date Deposited: | 14 May 2024 02:29 |
Last Modified: | 14 May 2024 02:29 |
URI: | http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/33043 |