Jarre, Sulistiani (2022) SINTESIS, STUDI DOCKING MOLEKULAR DAN KARAKTERISASI SENYAWA KOMPLEKS LOGAM ESENSIAL Fe(II) DAN Mn(II) YANG DIREAKSIKAN DENGAN PROLINDITIOKARBAMAT SERTA UJI AKTIVITASNYA SEBAGAI ANTIKANKER PAYUDARA (MCF-7) = SYNTHESIS, MOLECULAR DOCKING STUDY AND CHARACTERIZATION OF ESSENTIAL METAL COMPOUNDS Reacting Fe(II) AND Mn(II) WITH PROLINEDITHIOCARBAMATE AND TESTING THE ACTIVITY AS BREAST ANTICANCER (MCF-7). Thesis thesis, Universitas Hasanuddin.
H012202010_tesis_02-12-2022 cover1.png
Download (92kB) | Preview
H012202010_tesis_02-12-2022 1-2.pdf
Download (6MB)
H012202010_tesis_02-12-2022 dp.pdf
Download (813kB)
H012202010_tesis_02-12-2022.pdf
Restricted to Repository staff only until 1 January 2025.
Download (8MB)
Abstract (Abstrak)
ABSTRAK SULISTIANI JARRE. Sintesis, Studi Docking Molekular dan Karakterisasi Senyawa Kompleks Dari Logam Esensial Fe(II) dan Mn(II) yang Direaksikan dengan Prolinditiokarbamat serta Uji Aktivitasnya Sebagai Antikanker Payudara (MCF-7) (dibimbing oleh Indah Raya dan Prihantono). Penelitian ini bertujuan mensintesis dan mengkarakterisasi senyawa kompleks dari ion logam Fe(II) dan Mn(II) dengan ligan Prolinditiokarbamat, dan menguji potensi antikanker payudara MCF-7 senyawa kompleks yang berhasil disintesis. Metode yang digunakan adalah metode in-situ, yakni mereaksikan amino (prolin) dengan karbondisulfida dalam pelarut etanol dan garam logam dalam suasana basa. Senyawa kompleks yang dihasilkan dikarakterisasi dengan menggunakan spektroskopi UV-Vis, FT-IR, konduktometer dan titik leleh. Hasil penelitian diperoleh dua senyawa kompleks yang berhasil disintesis yaitu : Fe(II)ProDtc dan Mn(II)ProDtc. Rendamen yang terbentuk dari senyawa kompleks Fe(II)Proline ditiokarbamat sebesar 28,37% dan Mn(II) Proline ditiokarbamat sebesar 23,70%. Kedua senyawa kompleks yang telah berhasil disintesis menunjukkan potensial aktivitas antikanker terhadap sel MCF-7. Berdasarkan hasil uji sitotoksisitas kompleks terhadap sel kanker MCF-7, diperoleh kompleks Fe memiliki sitotoksisitas sedang dengan IC50= 453,96 μg/mL dan kompleks Mn diperoleh hasil sitoksisitas yang lemah terhadap sel kanker dengan IC50 5472,50 μg/mL.Kedua senyawa kompleks memiliki interaksi dengan protein Estrogen Reseptor alpha (ER-), Caspase-8, dan protein O(6)-methylguanine-DNA methyltranferase (MGMT). Pada kompleks Mn(II)Prolineditiokarbamat - Estrogen Receptor α menunjukkan sisi aktif terhadap ARG394, ALA350, LEU346, LEU349, LEU384, LEU387, MET388, LEU391, dan PHE404. Kompleks Fe(II)Prolineditiokarbamat - Estrogen Receptor α menunjukkan sisi aktif terhadap ARG394, LEU346, PHE404, ALA350, LEU387, MET388, LEU391, dan LEU349. Mn(II)Prolineditiokarbamat - Caspase-8 yaitu GLN388, THR393, THR390, PHE327, LEU329, dan PHE327. Kompleks Fe(II)Prolineditiokarbamat - Caspase-8 menunjukkan sisi aktif ikatan yaitu LEU328, THR393, LEU329, dan PHE327. Sisi aktif yang ditunjukkan oleh kompleks Fe(II)Prolineditiokarbamat - O(6)-methylguanine-DNA methyltransferase (MGMT) yaitu GLU77, LEU142, ILE76, dan TRP65. Sedangkan sisi aktif yang ditunjukkan oleh kompleks Mn(II)Prolineditiokarbamat - O(6)-methylguanine-DNA methyltransferase (MGMT) yaitu PHE108, ARG147, VAL81, LEU103, PRO144, ILE76, dan TRP65.
Kata Kunci : senyawa kompleks, ditiokarbamat, antikanker, MCF-7, prolinditiokarbamat
Item Type: | Thesis (Thesis) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | complex compound, dithiocarbamate, anticancer, MCF-7, prolinedithiocarbamate |
Subjects: | Q Science > QD Chemistry |
Divisions (Program Studi): | Fakultas Matematika dan Ilmu Peng. Alam > Ilmu Kimia |
Depositing User: | Andi Milu |
Date Deposited: | 29 Apr 2024 01:54 |
Last Modified: | 29 Apr 2024 01:54 |
URI: | http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/32688 |