Haq, Izharul (2023) Tingkat Kenyamanan Fasilitas Ruang Terbuka Publik Berdasarkan Persepsi Pengunjung di Anjungan Sungai Mata Allo Enrekang = Convenience Level of Public Open Space Facilities Based on Visitors' Perceptions at the Mata Allo Enrekang River Platform. Thesis thesis, Universitas Hasanuddin.
D042202009_tesis_14-02-2023 cover1.jpg
Download (208kB) | Preview
D042202009_tesis_14-02-2023 bab 1-3.pdf
Download (3MB)
D042202009_tesis_14-02-2023 dp.pdf
Download (342kB)
D042202009_tesis_14-02-2023.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (11MB)
Abstract (Abstrak)
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana persepsi masyarakat dan faktor yang mempengaruhi persepsinya terhadap fasilitas Ruang Terbuka Publik di anjungan Sungai Mata Allo Enrekang. Metode penelitian yang digunakan adalah metode campuran dengan desain explanatory sequential. Penelitian kuantitatif untuk mengukur tingkat kenyamanan berdasarkan persepsi pengunjung terhadap fasilitas di anjungan menggunakan kuesioner atau skala likert. Penelitian kualitatif untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi persepsi kenyamanan pengunjung melalui wawancara dan observasi. Pemilihan sampel menggunakan purposive sampling, atau dengan menetapkan kriteria tertentu. Peneliti hanya memilih pengunjung yang sedang menggunakan fasilitas di anjungan dan bukan terkategori anak-anak. Penelitian ini dilakukan setiap hari pada pagi, siang, sore dan malam hari selama satu bulan. Hasil penelitian menunjukkan, fasilitas perpustakaan berada di kategori cukup yaitu 44.03%. Area parkir berada di kategori cukup yaitu 56.67% Taman Film berada di kategori kurang yaitu 36.49% atau, Taman bermain anak berada di kategori kurang yaitu 31.67% atau, surau berada di kategori cukup yaitu 42.86%. Tempat duduk berada di kategori cukup yaitu 40.81% tempat sampah berada di kategori cukup yaitu 42.46%.
Keywords : Ruang Terbuka Publik, Skala Likert, Persepsi Pengunjung.
Item Type: | Thesis (Thesis) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Public open space, Likert scale, Visitors’ Perceptions |
Subjects: | T Technology > TD Environmental technology. Sanitary engineering |
Divisions (Program Studi): | Fakultas Teknik > Teknik Arsitektur |
Depositing User: | S.Sos Rasman - |
Date Deposited: | 30 Jan 2024 08:52 |
Last Modified: | 30 Jan 2024 08:52 |
URI: | http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/32452 |