Konsep Sindrom Gadis Baik dalam Novel Gaskell Ruth: Pendekatan Psikoanalisis = The Notion of Nice Girl syndrome in Gaskell's Ruth: A Psychoanalysis Approach


Yudith, Madeline (2023) Konsep Sindrom Gadis Baik dalam Novel Gaskell Ruth: Pendekatan Psikoanalisis = The Notion of Nice Girl syndrome in Gaskell's Ruth: A Psychoanalysis Approach. Thesis thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Cover]
Preview
Image (Cover)
F022211004_tesis_09-11-2023 CAVER1.jpg

Download (230kB) | Preview
[thumbnail of Bab 1-2] Text (Bab 1-2)
F022211004_tesis_09-11-2023 BAB 1-2.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of Dapus] Text (Dapus)
F022211004_tesis_09-11-2023 DP.pdf

Download (181kB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
F022211004_tesis_09-11-2023.pdf
Restricted to Repository staff only until 27 December 2025.

Download (1MB)

Abstract (Abstrak)

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan gejala dan jenis sindrom Gadis Baik yang digambarkan dalam Ruth karya Elizabeth Gaskell dan untuk menjelaskan hubungan antara kondisi sosial pada era Victoria dengan sindrom Gadis Baik diilustrasikan dalam Ruth karya Elizabeth Gaskell. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif, pendekatan psikonanalisis Alfred Adler dan teori sindrom Gadis Baik oleh Beverly Engel sebagai teori utama penelitian ini. Hubungan antara sastra dan pendekatan psikoanalisis ditemukan dalam karya sastra yang menggambarkan isu-isu psikologi di dalam ceritanya. Teori Adler digunakan untuk mengumpulkan data berupa dialog dan kutipan karakter wanita dalam Ruth dan teori sindrom Gadis Baik digunakan sebagai indikator untuk menganalisis data yang terkumpul. Hasil penelitian ini menunjukkan tujuh dari sepuluh gejala sindrom Gadis Baik yang muncul yaitu “perasaan dan kebutuhan orang lain lebih penting daripada dirinya sendiri”, “dia percaya bahwa dia akan diperlakukan baik dan adil selama dia baik dan adil”, “pendapat orang lain tentang dirinya lebih penting daripada harga diri, kesehatan, dan keselamatannya”, “dia akan diterima dan dicintai jika dia baik dan sempurna”, “dia percaya bahwa dia tidak memiliki hak untuk membela dirinya sendiri atau bertindak atas namanya”, “dia percaya bahwa kemarahan adalah emosi yang merusak dan tidak boleh diungkapkan secara langsung kepada orang yang dia marahi”, dan “dia percaya bahwa lebih baik menghindari konflik dengan cara apa pun”. Enam dari tujuh tipe sindrom Nice Girl yang dihadirkan adalah the doormat, the pretender, the innocent, the victim, the martyr, dan the prude. Kondisi sosial pada era Victoria memiliki hubungan dengan sindrom Gadis Baik dalam mempengaruhi pembentukan sindrom Gadis Baik di karakter perempuan karya Ruth adalah kelas sosial, konsep keluarga Victoria, wanita ideal Victoria dan agama dan moralitas Victoria.

Keywords : Ruth, sindrom Gadis Baik, Psikoanalisis

Item Type: Thesis (Thesis)
Uncontrolled Keywords: Ruth, Nice Girl syndrome, Psychoanalysis
Subjects: P Language and Literature > PR English literature
Divisions (Program Studi): Fakultas Ilmu Budaya > Sastra Inggris
Depositing User: S.Sos Rasman -
Date Deposited: 04 Apr 2024 02:07
Last Modified: 04 Apr 2024 02:07
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/31577

Actions (login required)

View Item
View Item