Boro, Rini Ana (2023) DIPLOMASI BUDAYA INDONESIA MELALUI RUMAH BUDAYA INDONESIA (RBI) DI TIMOR LESTE PADA MASA PANDEMI COVID-19 (TAHUN 2019 - 2021)=INDONESIA CULTURAL DIPLOMACY THROUGH INDONESIA CULTURAL CENTER IN EAST TIMOR DURING COVID-19 PANDEMIC (2019 - 2021). Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.
E061191085_skripsi_01-08-2023 caver1.jpg
Download (242kB) | Preview
E061191085_skripsi_01-08-2023 bab 1-2.pdf
Download (1MB)
E061191085_skripsi_01-08-2023 dp.pdf
Download (482kB)
E061191085_skripsi_01-08-2023.pdf
Restricted to Repository staff only until 25 October 2025.
Download (3MB)
Abstract (Abstrak)
Penelitian ini memiliki tujuan untuk mengetahui peran, strategi, peluang, dan tantangan Rumah Budaya Indonesia di Timor Leste pada Masa Pandemi Covid-19 (Tahun 2019 – 2021) dalam rangka menjalankan Diplomasi Budaya Indonesia di Timor Leste. Penelitian ini menggunakan konsep Diplomasi Budaya, Pariwisata Internasional, dan Motivasi Wisata. Penggunaan konsep Diplomasi Budaya berfokus pada empat elemen Diplomasi Budaya yaitu Aktor dan Keterlibatan Pemerintah, Tujuan, Kegiatan, dan Audiens untuk menganalisis peran, strategi, peluang, dan tantangan Rumah Budaya Indonesia di Timor Leste. Metode penelitian yang digunakan dalam penyusunan skripsi ini adalah tipe penelitian kualititatif untuk menggambarkan diplomasi budaya Indonesia di Timor Leste dengan menggunakan data primer dan data sekunder yang diperoleh melalui wawancara dan studi pustaka.
Penelitian ini menemukan bahwa Rumah Budaya Indonesia di Timor Leste telah menjalankan Diplomasi Budaya Indonesia di Timor Leste. Adapun peran dan strategi yang diterapkan oleh Rumah Budaya Indonesia sebagai media diplomasi budaya Indonesia di Timor Leste telah memenuhi tiga fungsi Rumah Budaya Indonesia yakni Culture Learning, Culture Expression, dan Advocacy and Promotion. Meskipun dalam pelaksanaannya, terdapat beberapa peluang dan tantangan yang dihadapi oleh Rumah Budaya Indonesia yang melingkupi sejarah historis Indonesia – Timor Leste dan situasi Timor Leste.
Keywords : Diplomasi Budaya; Rumah Budaya Indonesia; Timor Leste.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Cultural Diplomacy, Indonesian Cultural Center, Timor Leste |
Subjects: | H Social Sciences > H Social Sciences (General) |
Divisions (Program Studi): | Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Hubungan Internasional |
Depositing User: | S.Sos Rasman - |
Date Deposited: | 16 Feb 2024 05:39 |
Last Modified: | 16 Feb 2024 05:39 |
URI: | http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/29885 |