Efektivitas Education Women Health (E-WoHealth) Berbasis Web Terhadap Tingkat Pengetahuan dan Keterampilan Ibu Hamil Tentang Perawatan Payudara = The Effectiveness of Web-Based Women Health (E-WoHealth ) Education on the Level of Knowledge and Skills of Pregnant Women About Breast Care


Anggraeni, Ni Made Dewi (2023) Efektivitas Education Women Health (E-WoHealth) Berbasis Web Terhadap Tingkat Pengetahuan dan Keterampilan Ibu Hamil Tentang Perawatan Payudara = The Effectiveness of Web-Based Women Health (E-WoHealth ) Education on the Level of Knowledge and Skills of Pregnant Women About Breast Care. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Cover]
Preview
Image (Cover)
P102211014_tesis_04-08-2023 cover1.png

Download (198kB) | Preview
[thumbnail of Bab 1-2] Text (Bab 1-2)
P102211014_tesis_04-08-2023 1-2.pdf

Download (637kB)
[thumbnail of Dapus] Text (Dapus)
P102211014_tesis_04-08-2023 dp.pdf

Download (3MB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
P102211014_tesis_04-08-2023.pdf
Restricted to Repository staff only until 1 October 2025.

Download (4MB)

Abstract (Abstrak)

NI MADE DEWI ANGGRAENI, Efektivitas Education Women Health (E-WoHealth) Berbasis Web Terhadap Tingkat Pengetahuan dan Keterampilan Ibu Hamil Tentang Perawatan Payudara (dibimbing oleh Mardiana Ahmad dan Yusring Sanusi Baso)
Tujuan merancang dan menghasilkan E-WoHealth berbasis web agar dapat meningkatkan pengetahuan dan keterampilan ibu hamil tentang perawatan payudara. Metode Research and Development (R&D) dan metode kuantitatif dengan desain penelitian Pre Eksperimental Design (one group pretest-posttest design). Teknik pengambilan sampel menggunakan exhaustive sampling dengan jumlah 60 ibu hamil pada trimester III. Penelitian dilaksanakan bulan Desember 2022 – Februari 2023 di wilayah kerja Puskesmas Kabila, Kabupaten Bone Bolango, Gorontalo. Analisis data menggunakan paired sample t-test. Hasil validasi dua ahli materi dengan nilai persentasi 100% dan dua ahli media dengan nilai persentasi 98% artinya materi dan media sangat baik dan layak digunakan tanpa revisi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dari 60 responden yang dilakukan pretest hanya 23% yang memiliki pengetahuan baik dan setelah intervensi meningkat menjadi 62%. Untuk pretest keterampilan tidak ada yang memiliki nilai baik dan setelah intervensi meningkat menjadi 97%. Uji statistik menunjukkan bahwa E-WoHealth berbasis web efektif meningkatkan pengetahuan ibu hamil terkait perawatan payudara dengan p-value = 0,000 (p<0,05) dan keterampilan p-value = 0,000 (p<0,05). Kesimpulan edukasi perawatan payudara menggunakan E-WoHealth berbasis web layak dan efektif meningkatkan pengetahuan dan keterampilan ibu hamil sebelum dan sesudah dilakukan intervensi pada ibu hamil.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Divisions (Program Studi): Program Pascasarjana > Ilmu Kebidanan
Depositing User: Nasyir Nompo
Date Deposited: 05 Feb 2024 02:39
Last Modified: 05 Feb 2024 02:39
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/29732

Actions (login required)

View Item
View Item